Bola.net - - Manajer Manchester United Jose Mourinho tak mau membesar-besarkan perseteruan antara Paul Pogba lawan Mark Noble dan menyebut dua pemain itu sebenarnya berakting seperti saling jatuh cinta.
United bermain melawan West Ham di London Stadium di matchday 37 Premier League. Pertandingan itu sendiri berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.
Tensi pertandingan itu di babak kedua sedikit meninggi. Beberapa menit jelang pertandingan berakhir, terjadi perseteruan antara Pogba dan Noble.
Awalnya Pogba berusaha merebut bola dengan agresif setelah merasa kesal wasit tak menghukum Andy Carroll yang dianggapnya sudah melanggarnya. Ia kemudian terlihat menendang kaki Noble yang tengah menguasai bola.
Noble langsung bangkit setelah dilanggar dan ia mendatangi Pogba dengan agresif. Skipper The Hammers itu kemudian terlihat mengobok-obok wajah Pogba sementara gelandang asal Prancis itu sempat seperti terlihat memeluknya dan kemudian mendorongnya menjauh.
Wasit Jon Moss kemudian memberikan kartu kuning pada kedua gelandang ini. Namun usai pertandingan keduanya nampak berpelukan dan berdamai.
"Mereka tampak seperti saling jatuh cinta. Berpegangan, berpelukan dan ciuman, bertukar jersey," ujarnya seperti dilansir Sportsmole.
"Jadi saya pikir itu bagus, kompetitif. Kami membutuhkan poin untuk finis di posisi kedua. Mereka tidak memenangkan apa pun, karena mereka melakukan pertandingan terakhir di Leicester tetapi mereka bermain untuk menang dan perubahan yang dilakukan David [Moyes] adalah untuk mencobanya," tuturnya.
"Moss ada di sana dan ia menyelesaikan masalah dengan cara yang baik karena pertandingannya sangat intens, tetapi permainannya benar. Ketika saya melihat reaksi para pemain, saya yakin itu bukan hal yang luar biasa," tutup Mourinho.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Walau Belum Pulih Namun Lukaku Diharap Bisa Tampil Lawan Chelsea
Liga Inggris 11 Mei 2018, 21:46
-
Nyaris Adu Jotos, Pogba dan Noble Malah Disebut Kasmaran
Liga Inggris 11 Mei 2018, 21:24
-
Elegan! Ini Penampakan Jersey Ketiga Manchester United 2018/2019
Open Play 11 Mei 2018, 15:57
-
Perpisahan Carrick Tak Membuat Mourinho Sedih
Liga Inggris 11 Mei 2018, 15:50
-
5 Alasan MU Harus Rekrut Willian
Editorial 11 Mei 2018, 15:06
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR