
Bola.net - Jurgen Klopp berhasil mengubah nasib Liverpool sejak kedatangannya pada Oktober 2015. The Reds berhasil meraih sejumlah gelar bersama Klopp.
Klopp telah berhasil mempersembahkan empat trofi selama bekerja di Anfield. Itu termasuk trofi Liga Champions dan juga gelar Premier League.
Salah satu faktor keberhasilan Klopp itu tentu saja mampu memaksimalkan kemampuan pemainnya. Hampir seluruh pemain di skuadnya mampu tampil mengesankan di klub.
Klopp punya banyak pemain muda di skuadnya saat ini. Namun, peran pemain senior juga tidak kalah penting bagi klub yang bermarkas di Anfield tersebut.
Siapa saja sosok pemain tertua yang ada di skuad Liverpool saat ini? Berikut ini empat di antaranya.
4. Georginio Wijnaldum (30 tahun)

Georginio Wijnaldum datang ke Liverpool pada 2016 dari Newcastle. Gelandang asal Belanda itu sudah menjadi bagian penting di lini tengah The Reds.
Selama membela Liverpool, Wijnaldum sudah mencatatkan 214 penampilan di semua kompetisi dengan mencetak 21 gol. Sang pemain juga membuat 16 assist.
Wijanaldum sudah memenangkan empat gelar bersama Liverpool. Itu termasuk gelar Premier League dan Liga Champions.
3. Jordan Henderson (30 tahun)

Jordan Henderson merupakan kapten tim Liverpool saat ini. Pemain berusia 30 tahun itu sudah berada di skuad The Reds sejak tahun 2011 setelah didatangkan dari Sunderland.
Selama berada di Anfield, Henderson sudah membantu klub memenangkan lima gelar. Itu termasuk gelar Premier League dan Liga Champions.
Henderson sudah mencatatkan 385 penampilan di semua kompetisi untuk Liverpool. Dari jumlah itu, sang gelandang berhasil mencetak 30 gol dan membuat 51 assist.
3. Adrian (34 tahun)

Adrian bergabung ke Liverpool pada tahun 2019. Ia didatangkan ke Anfield dengan status bebas transfer dari West Ham United.
Adrian merupakan kiper yang cukup berpengalaman. Namun, pemain 34 tahun itu sekarang diplot sebagai pelapis dari kiper utama Liverpool, Alisson Becker.
Kiper asal Spanyol itu sudah mencatatkan 23 penampilan untuk The Reds. Dari jumlah itu, ia mengemas lima clean sheet dan kemasukan 35 gol.
1. James Milner (35 tahun)

James Milner merupakan pemain tertua di skuad Liverpool musim ini. Saat ini usia Milner sudah menginjak 35 tahun.
Milner bergabung dengan Liverpool pada tahun 2015. Ia datang ke klub dengan status bebas transfer setelah kontraknya bersama Manchester City berakhir.
Milner merupakan pemain serba bisa yang sangat dipercaya oleh Jurgen Klopp. Ia sudah mencatatkan 233 penampilan dengan mencetak 26 gol dan 41 assist.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Punya Duit, Liverpool Batal Beli Bek Baru
Liga Inggris 28 Januari 2021, 21:40
-
Prediksi Mantan: Liverpool tak Bisa Juara Premier League Musim Ini
Liga Inggris 28 Januari 2021, 20:55
-
Mourinho Bilang Liverpool Mustahil Bisa Temukan Pengganti Van Dijk, Apa Alasannya?
Liga Inggris 28 Januari 2021, 18:53
-
Tottenham vs Liverpool, Mourinho: Klopp Bukan Teman Saya
Liga Inggris 28 Januari 2021, 18:15
-
Paul Pogba: Manchester United Belum Selevel Liverpool atau Man City
Liga Inggris 28 Januari 2021, 17:20
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR