
Bola.net - Chelsea sudah menuntaskan transfer Raheem Sterling. Selanjutnya, pemain siapa lagi yang bisa bergabung dengan The Blues?
Seperti diketahui, Chelsea merekrut Sterling dari Manchester City. Menurut Transfermarkt, nilai transfer pemain timnas Inggris tersebut mencapai 56,2 juta euro.
Sterling menandatangani kontrak berdurasi lima tahun dengan Chelsea. Kontrak tersebut juga menyertakan opsi perpanjangan satu tahun.
Setelah mendapatkan Sterling, Chelsea jelas masih belum selesai di bursa transfer. Ada beberapa pemain yang mereka incar dan bisa bergabung dengan klub dalam waktu dekat. Siapa saja?
Kalidou Koulibaly

Koulibaly Koulibaly menjadi salah satu target Chelsea pada musim panas ini. The Blues butuh bek tengah baru setelah berpisah dengan Andreas Christensen dan Antonio Rudiger.
Kabar baiknya, kepindahan Koulibaly ke Stamford Bridge tinggal selangkah lagi tuntas. Koulibaly sudah terbang ke London untuk menjalani tes medis bersama Chelsea.
Biaya transfer Koulibaly kabarnya disepakati di kisaran 40 juta Euro. Sementara bek asal Senegal tersebut dilaporkan akan menerima gaji 10 juta Euro per musimnya.
Nathan Ake

Setelah mendapatkan Kalidou Koulibaly, Chelsea masih ingin mendatangkan bek tengah lainnya. Mereka dikabarkan mengincar bek Manchester City Nathan Ake.
Chelsea kabarnya tinggal sedikit lagi akan mengamankan jasa Ake. The Blues sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan bek asal Belanda tersebut.
Proses negosiasi antara Chelsea dan Manchester City juga berjalan sangat positif. Sang bek dikabarkan akan ditebus di angka 45 juta pounds.
Presnel Kimpembe

Nama lainnya yang diincar Chelsea adalah Presnel Kimpembe. Bek tengah PSG tersebut diinginkan Thomas Tuchel di skuat The Blues.
Kimpembe sebenarnya masih masih dalam rencana PSG pada musim depan. Akan tetapi, raksasa Prancis tersebut bersedia untuk melepas sang bek apabila mendapat tawaran yang tepat.
Kimpembe sendiri pernah bekerja sama dengan Tuchel di PSG. Pemain asal Prancis tersebut membuat 80 penampilan di semua kompetisi bersama manajer asal Jerman tersebut.
Guido Rodriguez
Nunca nos vamos a olvidar del fin de semana que vivimos ????
— Guido Rodriguez (@Guido_Rodriguez) April 26, 2022
Gracias béticos fue una locura ! ????
Ahora juntos, vamos por más… pic.twitter.com/0NNYrBV2A2
Chelsea dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk merekrut gelandang Real Betis, Guido Rodriguez. Dia bakal diplot sebagai penganti potensial untuk N’Golo Kante.
Kontrak Kante di Stamford Bridge saat ini tersisa satu tahun lagi. Gelandang berusia 31 tahun itu sekarang mulai menjadi langganan cedera dan kabarnya diminati Arsenal.
Rodriguez membela Betis sejak tahun 2019 setelah didatangkan dari America. Gelandang timnas Argentina tersebut memainkan 47 pertandingan dengan mencetak dua gol dan tiga assist untuk Betis musim lalu.
Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo dikabarkan ingin meninggalkan Manchester United pada musim panas ini. Bintang asal Portugal tersebut ingin terus bermain di Liga Champions musim depan.
Chelsea cukup santer dikaitkan dengan Ronaldo pada bursa transfer musim panas ini. The Blues kabarnya berminat menampung Ronaldo di Stamford Bridge.
Ronaldo bisa bermain di Liga Champions bersama Chelsea. Namun, tentu saja tidak mudah untuk memboyong pemain berusia 37 tahun tersebut ke London Barat.
Sumber: berbagai sumber
Baca Juga:
- Frenkie de Jong Tak Kunjung Didapat, MU Bisa Didik 5 Gelandang Ini
- 5 Bek Tengah yang Bisa Gabung Chelsea, Transfer Koulibaly Segera Tuntas
- 5 Nomor Punggung yang Bisa Dipilih Kalidou Koulibaly di Chelsea
- Bersih-Bersih Skuat, Ini 11 Pemain yang Bakal Didepak PSG, Siapa Berminat?
- 5 Klub yang Bisa Dituju Robert Lewandowski Jika Gagal Pindah ke Barcelona
- 5 Gelandang yang Sudah Cabut dari Manchester United, Terbaru Andreas Pereira
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Yakin? Mendy Klaim Kepergian Mane Akan Berefek Besar Pada Liverpool
Liga Inggris 14 Juli 2022, 22:14
-
Kata Mendy, Cara Hentikan Haaland ya Sama Saja Seperti Setop Benteke
Liga Inggris 14 Juli 2022, 21:22
-
Kalidou Koulibaly Tes Medis di Chelsea Hari Ini
Liga Inggris 14 Juli 2022, 17:59
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR