Bola.net - - Pemain andalan timnas Indonesia U-19, Egy Maulana Vikri diberikan kebebasan memilih klub mana yang akan dia bela saat berkiprah di Eropa. Hal itu ditegaskan oleh sang agen, Dusan Bogdanovic.
Egy bersama Dusan mendatangi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Senayan, Jakarta, Jumat (5/1/2018). Pertemuan tersebut untuk membahas soal kepindahan Egy ke Eropa.
Saat ini, Egy mendapat banyak tawaran dari berbagai negara di penjuru Eropa. Dusan menegaskan, hak untuk memilih klub mana yang akan diperkuat Egy sepenuhnya ada di tangan pemain berusia 17 tahun itu, bukan pada orang lain.
"Yang paling penting itu Egy. Bukan Pak Menteri, dan bukan saya," tegas Dusan.

Saat ini, klub peminat jasa Egy berasal dari berbagai negara di Eropa seperti Spanyol, Jerman, Polandia, Prancis, Italia, dan Portugal. Menurut Dusan, tim-tim di negara-negara tersebut sangat serius ingin memakai tenaga kliennya.
Egy sendiri saat ini masih belum mengambil keputusan tentang klub mana yang akan dia pilih untuk dibela. Akan tetapi, Dusan menegaskan apapun keputusan Egy, dia akan 100 persen mendukungnya. Sebagai agen dia tidak ingin melakukan intervensi.
"Yang tim di sana sudah jelas sekali kirim pra kontrak, mereka tertarik sama Egy. Sekarang keputusan terakhir dari Egy, kami semua disini harus mendukung," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Agen Tak Mau Intervensi Karir Egy Maulana di Eropa
Bola Indonesia 5 Januari 2018, 19:28
-
Menpora Dukung Setiap Langkah Egy Maulana Vikri
Bola Indonesia 5 Januari 2018, 18:59
-
Egy Masih Rahasiakan Kemana Akan Berlabuh
Bola Indonesia 5 Januari 2018, 18:30
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR