
Bola.net - - Madura United adalah salah satu klub yang bergerak paling cepat di bursa transfer pemain musim ini.
Sejauh ini, Madura United telah meresmikan 15 pemain untuk musim 2019. Dari jumlah tersebut, 11 di antaranya adalah pemain-pemain lama.
Mereka adalah Fachruddin Aryanto, Guntur Ariyadi, Rifad Marasabessy, Irsan Lestaluhu, Andik Rendika Rama, Asep Berlian, Slamet Nurcahyo, Zah Rahan, Greg Nwokolo, Alfath Faathier, dan Satria Tama.
Sementara itu, empat lainnya merupakan pemain-pemain baru. Empat pemain anyar tersebut adalah Dane Milovanovic, Andik Vermansah, M Ridho Djazulie, dan Fandy Imbiri.
Ada alasan di balik gerak cepat mereka. Hal itu diungkapkan oleh sang manajer Haruna Soemitro.
“Memang harus cepat, karena ini masalah supply (penawaran) dan demand (permintaan). Dalam sepak bola ada sembilan posisi dengan pemain bagus yang terbatas. Sementara ada 18 klub yang akan memburu mereka,” kata Haruna, seperti dilansir Bola.com.
Dibanding dengan klub lain, Madura United memang terlihat begitu agresif selama bursa transfer. Tanpa menyebut pemain bidikan terlebih dahulu, mereka langsung mengumumkan pemain yang didapat secara resmi.
“Kami harus bergerak cepat mencari pemain, karena jika terlambat harganya akan selangit. Alhamdulillah, mereka bersedia dengan harga wajar. Kami hadir saat mereka belum ditawar klub lain. Faktanya sekarang mereka ditawar dua kali lipat karena demand sudah sangat tinggi,” imbuhnya.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alasan di Balik Gerak Cepat Madura United Merekrut Pemain
Bola Indonesia 30 Desember 2018, 15:21
-
Madura United Resmi Meminang Eks Pemain Belakang Persebaya
Bola Indonesia 29 Desember 2018, 23:21
-
Bonek Mania Kecewa Evan Dimas dan Andik Jatuh ke Tangan Klub Lain
Bola Indonesia 26 Desember 2018, 17:44
-
Masa Depan Bek Timnas Indonesia di Madura United Belum Pasti
Bola Indonesia 26 Desember 2018, 14:44
-
Restu Orang Tua di Balik Keputusan M. Ridho Ganti Klub
Bola Indonesia 26 Desember 2018, 14:18
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR