
Bola.net - Bhayangkara FC hanya mampu mencuri satu poin dari kandang Persija Jakarta pada pekan ke-13 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar. Dalam laga yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (10/8), kedua tim bermain imbang 1-1.
Bhayangkara FC harus tertinggal lebih dulu pada menit ke-28 karena tim tuan rumah berhasil mencetak gol via Marko Simic. Namun di menit ke-41, tim milik Kepolisian itu sukses menyamakan kedudukan melalui Anderson Salles.
Menurut penuturan pelatih Bhayangkara FC, Angel Alfredo Vera, timnya seharusnya bisa memenangkan pertandingan tersebut. Sebab, Indra Kahfi dan kawan-kawan memiliki banyak peluang untuk dapat mengalahkan Persija.
"Mungkin Persija mendapat kesempatan untuk mencetak gol lebih dahulu, tapi kami bisa mengejar dan bikin peluang untuk bisa cetak banyak gol," ujar Alfredo usai laga.
"Tapi ya seperti pertandingan kemarin, sebenarnya banyak peluang untuk bikin gol. Secara permainan kami lebih bagus, pemain kerja keras, dan permainan yang kami inginkan berjalan," imbuhnya.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Kurang Beruntung
Hal serupa juga diucapkan oleh punggawa Bhayangkara FC, Adam Alis. Mantan pemain Arema FC ini bahkan menyebut bila timnya tak dinaungi dewi fortuna di laga tersebut. Sebab, Bhayangkara FC punya banyak peluang mencetak gol.
"Saya kira di pertandingan tadi tuh cukup bagus antara kedua tim saling menyerang. Dan seperti Coach Vera bilang, kita mungkin kurang beruntung di penyelesaian akhir," tutur Adam.
"Mudah-mudahan ke depannya kita lebih bagus lagi di penyelesaian akhir, dan kita harus fokus. Alhamdulillah juga kita bisa dapat poin di sini, ya bersyukur aja," imbuhnya.
(Fitri Apriani/Asad Arifin)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Persija Dianggap Bak Bintang Iklan di Instagram, Andritany Bereaksi
Bola Indonesia 10 Agustus 2019, 23:43
-
Jadwal Padat Buat Persija Kesulitan Mengarungi Liga 1 2019
Bola Indonesia 10 Agustus 2019, 22:52
-
Alasan Julio Banuelos Setelah Persija Ditahan Imbang Bhayangkara FC
Bola Indonesia 10 Agustus 2019, 22:27
-
Disoraki Pendukung Persija, Adam Alis Meminta Maaf
Bola Indonesia 10 Agustus 2019, 21:34
-
Alfredo Vera Sebut Bhayangkara FC Layak Menang Lawan Persija
Bola Indonesia 10 Agustus 2019, 21:29
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR