Bola.net - - Istri Irfan Bachdim, Jennifer Bachdim, mengucapkan salam perpisahan kepada gelandang Bali United, Nick Van Der Veldeen. Ucapan tersebut menghadirkan pertanyaan apakah ia tidak mendapat kontrak baru di Bali United?
Kompetisi Liga 1 Gojek Traveloka sudah resmi berakhir akhir pekan lalu. Bhayangkara FC keluar sebagai juara dan Bali United menduduki peringkat dua. Meski demikian, Bali United patut berbangga atas prestasi ini.
Sementara itu, Irfan Bachdim sudah memastikan diri akan tetap bermain di Bali musim depan. Bahkan dalam kontrak barunya, ia akan bermain hingga 2020.
Namun yang masih menjadi pertanyaan adalah masa depan rekan Bachdim, Van Der Veldeen. Pemain kelahiran 16 Desember 1981 tersebut belum mendapat perpanjangan kontrak dan kemungkinan besar akan hengkang.
Baru-baru ini ia dan keluarganya menggelar makan malam bersama dengan keluarga Irfan Bachdim. Istri Irfan kemudian membagikan momen tersebut melalui Instagram Story.
"I'm gonna miss you !! @ruby.tamara86 @nivkvandervelden23," tulis Jennifer Bachdim dalam unggahan tersebut.
Dari kata-kata tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa masa depan Van Der Veldeen sudah tidak di Bali United lagi musim depan. Kemana ia akan pergi? Sayangnya, hanya dia yang tahu.
Van Der Veldeen sendiri mengawali karier sepakbolanya di akademi Ajax Amsterdam. Sebelum berlabuh di Bali United, ia pernah membela sejumlah klub Belanda di antaranya NEC Nijmigen, FC Groningen, Willem II, Az Alkmaar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apa Arti Salam Perpisahan Istri Irfan Bachdim kepada Pemain Bali United Ini?
Bola Indonesia 15 November 2017, 09:23 -
Irfan Bachdim Perpanjang Kontrak Tiga Tahun di Bali United
Bola Indonesia 14 November 2017, 23:07 -
Bertahan di Bali United, Irfan Bachdim: Saya Siap untuk Pembalasan!
Bola Indonesia 13 November 2017, 17:03 -
Bhayangkara FC Nilai Irfan Bachdim Tak Dewasa
Bola Indonesia 13 November 2017, 16:45 -
Irfan Bachdim: Semua Juga Tahu Siapa Juara Sejatinya
Bola Indonesia 13 November 2017, 10:33
LATEST UPDATE
-
Lamine Yamal Cedera Lagi, Hansi Flick Tak Yakin Bisa Tampil di El Clasico
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:25 -
Debut Sempurna Senne Lammens: Clean Sheet dan Pujian-Pujian!
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 01:10 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Villarreal - Nonton La Liga di Vidio
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:00 -
Lukai Sang Mantan, Declan Rice Jadi Man of the Match Arsenal vs West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:45 -
Prediksi Lille vs PSG 6 Oktober 2025
Liga Eropa Lain 4 Oktober 2025, 23:39 -
Prediksi Juventus vs AC Milan 6 Oktober 2025
Liga Italia 4 Oktober 2025, 23:36 -
Cetak Gol Lagi, Benjamin Sesko Jadi Man of The Match Laga MU vs Sunderland
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:23
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR