Bola.net - - Arema FC tak mau setengah-setengah mematok target kala melawat ke kandang Barito Putera. Klub berlogo singa mengepal ini tetap menargetkan poin penuh pada laga lanjutan Liga 1 ini.
"Kami ingin meraih poin penuh pada pertandingan ini," ujar pelatih Arema FC, Joko Susilo.
"Kami akan berupaya sebaik mungkin untuk bisa merealisasikan target ini," sambungnya.
Pelatih yang karib disapa Gethuk ini membeber motivasi timnya menguber tiga poin dalam laga ini. Menurutnya, hal ini demi mempertahankan progress yang telah diraih Arthur Cunha da Rocha dan kawan-kawan.
"Usai transisi dari Coach Aji Santoso ke saya, kami memetik hasil kalah kala menghadapi Bhayangkara FC, imbang dengan PersibBandung dan menang lawan Persiba Balikpapan," tutur Gethuk.
"Tentu, harapan kami bisa menjaga grafik yang terus menanjak ini," pelatih berusia 46 tahun ini menambahkan.
Arema FC bakal menghadapi Barito Putera pada laga pekan ke-21 Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Rabu .
Sementara itu, menurut Gethuk, jelang laga ini, timnya sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin. Mereka tak mau target tiga poin yang sudah dipatok meleset begitu saja.
"Kita ada persiapan khusus karena menghadapi Barito tak bisa dianggap main-main. Kami atur program agar para pemain bisa mendapat peak performance mereka pada laga ini," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Adam Alis Tak Sabar Bertemu Sang Mantan
Bola Indonesia 23 Agustus 2017, 10:03
-
Arema Bidik Poin Penuh di Kandang Barito Putera
Bola Indonesia 23 Agustus 2017, 07:55
-
Lima Besar Klasemen Jadi Target Barito Putera
Bola Indonesia 8 Agustus 2017, 21:22
-
Hilangnya Dua Pilar Asing Pengaruhi Penampilan Persija Lawan Barito
Bola Indonesia 7 Agustus 2017, 06:35 -
Teco: Persija Kalah Karena Wasit
Bola Indonesia 7 Agustus 2017, 06:20
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR