Bola.net - - Arema Cronus melontarkan pujian terkait permainan Persib Bandung selama ini. Mereka menilai, Maung Bandung -julukan Persib- selalu menampilkan permainan menyerang nan atraktif.
"Mereka memiliki kualitas di atas rata-rata. Baik kami maupun Persib Bandung, sama-sama bermain sepakbola menyerang," ujar Pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija.
"Mereka tak pernah bermain sepakbola negatif, terlebih parkir bus, seperti klub-klub lain," sambungnya.
Menurut Milo, karena kedua tim bermain sepakbola menyerang, pertandingan ini akan berlangsung menarik. Ia menyebut laga bakal menjadi semacam hari raya bagi para pecinta sepakbola Indonesia.
"Kami harap dapat dukungan penuh dari Aremania ini," tuturnya.
Arema Cronus bakal melakoni laga pamungkas mereka kontra Persib Bandung. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu .
Sementara itu, menurut Milo, laga kontra Persib bakal berlangsung sengit. Pasalnya, dengan motivasi masing-masing, kedua tim bakal berlomba mencetak gol demi meraih kemenangan.
"Kedua tim sama-sama ingin mengakhiri turnamen ini dengan kemenangan. Ini akan jadi pertandingan yang ketat," tandasnya.
Baca Juga:
- Main Pintar, Indonesia Berpeluang Kalahkan Thailand
- Sergio Van Dijk Tak Gentar Teror Mental Suporter Arema Cronus
- Kans Juara Tipis, Arema Cronus Tak Mau Patah Arang
- Jamu Persib, Persiapan Arema Cronus Tanpa Kendala
- Persib Tanpa Persiapan Khusus Hadapi Arema Cronus
- Okto Maniani Optimistis Indonesia Juarai Piala AFF 2016
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Senang Imbang di Kandang Arema Cronus
Bola Indonesia 18 Desember 2016, 23:14
-
Persib Tahan Imbang Arema di Kanjuruhan
Bola Indonesia 18 Desember 2016, 20:53
-
Gelar Juara Melayang, Arema Tetap Fokus Kalahkan Persib Bandung
Bola Indonesia 18 Desember 2016, 16:46
-
Pelatih Persib Bandung Sanjung Arema Cronus
Bola Indonesia 18 Desember 2016, 10:22
-
Arema Cronus Puji Permainan Persib Bandung
Bola Indonesia 18 Desember 2016, 09:32
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR