Tindakan Aremania -sebutan suporter Arema- dinyatakan melakukan pelanggaran akibat menyalakan kembang api ketika klub kebanggaannya melawan Persegres Gresik United, dalam lanjutan kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2012-2013 pada 14 Juni lalu. Akibat kabut asap tebal, pertandingan harus terhenti selama 2 menit.
Sebelumnya, Komdis sudah mengeluarkan keputusan supaya manajemen Arema membayar denda sebesar Rp50 juta. Hal tersebut, ditegaskan dalam fax yang dikirimkan Komdis kepada manajemen Arema yang bernomor 76/EP/KD/ISL/VI-13.
Ketua Komdis, Hinca IP Pandjaitan, mengatakan jika denda yang dikeluarkan pihaknya setelah menelaah laporan Pengawas Pertandingan (PP). Kondisi tersebut, dikatakan Hinca, melanggar Peraturan Organisasi (PO) PSSI Nomor: 6/PO-PSSI/III/2008, tentang Kode Disiplin Pasal 73, Pasal 74 ayat (1), Pasal 40 ayat (1).
"Kini, kami menambah denda kepada Arema sebesar Rp75 juta. Andai kejadian serupa kembali terulang, maka dendanya dipastikan terus bertambah. Harus diketahui, menyalakan kembang api dalam sebuah pertandingan merupakan perilaku buruk karena di luar mekanisme hukum olahraga," ucapnya.
Tak hanya ketika laga melawan Persegres, Aremania pun menyalakan kembang api ketika menjamu Persija Jakarta, Minggu (30/6) malam. Alhasil, pertandingan pun sempat terhenti meski akhirnya dimenangkan tuan rumah dengan skor 3-1. (esa/rdt)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema Dapat Denda Tambahan Dari Komdis PSSI
Bola Indonesia 4 Juli 2013, 01:47
-
Jadwal Televisi 2 Juli 2013, 16:43

-
The Jakmania: Kami Bukan Penghancur!
Bola Indonesia 22 Juni 2013, 22:30
-
Komdis Tolak Banding Persib Terkait Hukuman Firman Utina
Bola Indonesia 13 Juni 2013, 03:11
-
Tambahan Poin Dari Persiwa Pastikan Persija Naik ke Posisi 10
Bola Indonesia 1 Juni 2013, 23:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR