
Bola.net - Sanksi tanpa penonton yang harus dijalani Arema FC sampai akhir musim tak membuat mereka memilih berpindah kandang. Klub berlogo singa mengepal tetap akan setia berkandang di Stadion Kanjuruhan selama Gojek Liga 1 bersama Bukalapak.
Arema FC sebelumnya dikabarkan bakal pindah homebase sampai akhir musim. Skuat besutan Milan Petrovic tersebut dikabarkan bakal berkandang di Stadion Gajayana, Kota Malang.
"Kami tetap akan di Stadion Kanjuruhan. Kami tidak akan pindah dari stadion ini," ujar Media Officer Arema FC, Sudarmaji, pada Bola.net, Selasa (16/10).
Menurut Sudarmaji, ada sejumlah alasan yang membuat timnya memilih tetap bertahan di Kanjuruhan. Namun, menurut pria berusia 42 tahun, alasan terkuat datang dari tim. "Secara teknis, tim ini sudah terbiasa bermain di Kanjuruhan," ucapnya.
Arema FC harus menjalani sanksi tanpa penonton sampai akhir musim. Sanksi tersebut dijatuhkan Komisi Disiplin PSSI atas sejumlah insiden yang terjadi kala mereka menjamu Persebaya Surabaya, di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (06/10) lalu.
Sementara itu, pelatih Arema FC, Milan Petrovic, mengaku tak mempermasalahkan apakah mereka akan tetap bermain di Kanjuruhan atau Gajayana. Pelatih asal Serbia ini menilai bahwa hal yang paling penting adalah mereka tetap bisa bermain di kandang mereka sendiri.
"Kami mendapat tambahan energi ketika bermain di kandang. Sekarang kami memang tak bisa mendapat dukungan langsung suporter, tapi kami akan tetap berupaya sebaik mungkin," ucap Milan.
Berita Video
Berita video komentar dirigen Aremania yang kena sanksi seumur hidup tak bisa masuk stadion terkait sanksi yang diberikan kepada Arema FC.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Buka Opsi Ganti Penjaga Gawang
Bola Indonesia 16 Oktober 2018, 23:23
-
Arema FC Terancam Tanpa Hendro Siswanto Kala Jamu Bali United
Bola Indonesia 16 Oktober 2018, 18:39
-
Arema FC Bertahan di Stadion Kanjuruhan
Bola Indonesia 16 Oktober 2018, 12:55
-
Persiapan Hadapi Bali United, Arema FC Ditinggal Milan Petrovic
Bola Indonesia 15 Oktober 2018, 12:21
-
Hasil Pertandingan PSM Makassar vs Arema FC: Skor 2-1
Bola Indonesia 14 Oktober 2018, 17:54
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR