Bola.net - Perburuan pemain yang dilakukan Arema FC mulai menunjukkan hasil. Klub berlogo singa mengepal ini disebut sudah mulai mendapat pemain yang mereka inginkan.
Pemain yang disebut telah bergabung dengan Arema FC adalah pemain belakang. Pemain ini diplot untuk mengisi posisi yang ditinggalkan stopper senior Purwaka Yudhi dan bek muda Israel Wamiau.
General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, membenarkan kabar adanya pemain baru yang merapat ke timnya. Namun, ia enggan membeber identitas pemain baru tersebut.
"Memang sudah ada stopper yang merapat ke Arema," ujar Ruddy Widodo, pada Bola.net, Selasa (18/12) malam.
"Namun, untuk identitasnya kami masih belum bisa publikasikan saat ini," sambungnya.
Ruddy membeber alasannya masih merahasiakan identitas pemain yang merapat ke Arema. Menurutnya, saat ini proses kontrak yang dilakoni kedua belah pihak masih belum tuntas sepenuhnya.
"Saat ini, sudah ada komitmen antara kami, tapi masih berupa prakontrak." tuturnya.
"Tunggu saja nanti pada 10 Januari 2019 saja ketika latihan pertama untuk mengetahui siapa pemain ini," ia menambahkan.
Bagaimana dengan perkembangan perburuan pemain lain Arema? Simak penuturan Ruddy di bawah ini.
Sudah Dapatkan Komitmen Pemain Lokal Lain
Selain stopper pengganti Purwaka Yudhi, ada sejumlah pemain dari beberapa posisi yang sudah merapat ke Arema. Pemain-pemain yang sudah merapat ke Arema saat ini berposisi sebagai winger dan kiper. Dua pemain ini sudah diikat dengan prakontrak oleh Arema.
Selain itu, menurut Ruddy, mereka juga akan kedatangan seorang fullback serbabisa. Saat ini, pemain yang dimaksud sudah menjalin komitmen lisan dan telah bersepakat dengan Arema.
"Sudah ada komitmen dengan Arema," tegas Ruddy.
"Tunggu saja pada Januari 2019 mendatang," imbuhnya.
Nasib Empat Pemain Yang Belum Kontrak
Ruddy pun menyinggung nasib Bagas Adi Nugroho, Hanif Sjahbandi, Sunarto, dan Nasir, yang belum menandatangani kontrak. Menurutnya, publik tak perlu risau dengan kelanjutan karir empat pemain ini di Arema.
Manajer berusia 47 tahun ini memastikan kendati belum menandatangani kontrak, empat pemain ini telah mendapat rekomendasi untuk dipertahankan. Mereka pun saat ini masih berstatus pemain Arema.
"Biarkan mereka berlibur dulu," tandasnya.
Berita Video
Berita video insiden suporter Tottenham Hotspur dipukuli pihak keamanan stadion Camp Nou saat mereka bertandang ke Barcelona di Liga Champions 2018-2019, Selasa (11/12/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Semen Padang Tak Bidik Juara pada Liga 1 Musim 2019
Bola Indonesia 18 Desember 2018, 23:25
-
Peran Kuncoro Selamatkan Arema FC Terungkap
Bola Indonesia 18 Desember 2018, 23:01
-
Persebaya Andalkan Pemain Seadanya di Piala Indonesia
Bola Indonesia 18 Desember 2018, 22:51
-
Di Persija, Beto Dapat Menjadi Second Striker dan Vizcarra Winger
Bola Indonesia 18 Desember 2018, 21:41
-
Arema FC Dapatkan Pengganti Purwaka dan Israel Wamiau
Bola Indonesia 18 Desember 2018, 21:28
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


























KOMENTAR