
- Arema FC sukses meraih kemenangan pada laga uji coba mereka kontra Metro FC. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Rabu , mereka menang tujuh gol tanpa balas.
Arema FC unggul cepat pada menit ketiga. Memanfaatkan umpan Makan Konate, Ahmad Nur Hardianto membawa timnya unggul. Sundulan Dian, sapaan karib Hardianto, melesak ke gawang Metro FC.
Unggul satu gol, tak membuat Arema mengendurkan tekanan mereka. Walhasil, pada menit 13, skuat besutan Milan Petrovic ini menggandakan keunggulan mereka. Kali ini, Konate mampu mencetak gol usai men-chip bola melewati atas kepala kiper mereka Metro.
Upaya Arema menambah keunggulan akhirnya berbuah hasil pada menit 34. Kali ini, Johan Ahmat Farizi sukses menyambut umpan sepakan bebas Makan Konate dengan sundulannya. Bola berubah arah dan meluncur mulus ke gawang Metro.
Jefri Kurniawan akhirnya menggenapi keunggulan Arema menjadi empat gol tanpa balas di babak pertama. Lolos dari jebakan offside winger lincah ini mampu menaklukkan penjaga gawang Metro FC dan menceploskan bola ke gawang.
Babak kedua, Arema melakukan sejumlah perubahan. Mereka memasukkan Kurniawan Kartika Ajie, Agil Munawar, Jayus Hariono, M. rafli, Dedik Setiawan, Dendi Santoso, dan Ridwan Tawainella.
Menit 56, Dedik Setiawan akhirnya memecah kebuntuan serangan Arema pada babak kedua. Menerima sodoran Ridwan Tawainella, pemain berusia 24 tahun tersebut membobol gawang Metro melalui sepakan keras menyusur tanah.
Arema memasukkan penyerang anyar mereka, Sunarto, pada menit ke-77. Masuk menggantikan Ridwan Tawainella, pemain berjuluk The Joker ini mendapat sambutan meriah dari penonton.
Dedik akhirnya mampu menggandakan pundi-pundi golnya pada menit 78. Dua menit jelang laga usai, Dedik mencetak hattrick. Menerima umpan Sunarto, ia mengecoh kiper Metro. Kedudukan ini bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Ubah Pakem Permainan Jadi 4-3-3
Bola Indonesia 8 Agustus 2018, 20:15
-
Arema FC Kalahkan Metro FC Tujuh Gol Tanpa Balas
Bola Indonesia 8 Agustus 2018, 17:16
-
Pelatih Arema FC Siapkan Kejutan Bagi Borneo FC
Bola Indonesia 8 Agustus 2018, 11:12
-
Pelatih Arema FC Sanjung Kekuatan Borneo FC
Bola Indonesia 8 Agustus 2018, 11:09
-
Bersiap Hadapi Borneo FC, Arema FC Gelar Uji Coba
Bola Indonesia 8 Agustus 2018, 11:04
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR