
Bola.net - Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, membeber analisisnya soal kekuatan PSS Sleman, yang akan menjadi lawan anak asuhnya pada laga perdana mereka di Shopee Liga 1 musim 2019. Menurutnya, Super Elang Jawa (julukan PSS Sleman) merupakan tim dengan yang sudah memiliki kematangan dalam aspek permainan.
"PSS Sleman merupakan tim bagus. Komposisi pemain mereka bagus," ucap Kuncoro, pada Bola.net.
"Mereka merupakan tim yang sudah matang. Pemain-pemain mereka sudah teruji di kompetisi," sambungnya.
Arema akan menghadapi PSS Sleman pada laga pamungkas mereka di ajang Shopee Liga 1 musim 2019. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (15/05).
Bagi Arema dan PSS Sleman, laga ini bisa dibilang spesial. Pasalnya, pertandingan ini bukan sekadar pertandingan pertama kedua tim di kompetisi musim ini. Laga, yang rencananya akan disiarkan langsung oleh Indosiar ini, adalah pertandingan pembuka Shopee Liga 1 musim 2019.
Bagaimana Kuncoro melihat gaya permainan PSS Sleman? Simak di bawah ini.
Andalkan Kerja Sama Tim
Sementara itu, Kuncoro membeber analisisnya soal permainan PSS Sleman. Menurut pelatih berusia 46 tahun tersebut, PSS tak mengandalkan satu-dua orang pemain saja dalam permainan mereka.
"Mereka mengandalkan kerja sama tim. Untuk teamwork, mereka di atas rata-rata," kata Kuncoro.
"Inilah yang menjadi kekuatan lain bagi mereka. Jika ada satu pemain yang mendapat pengawalan, pemain lain bisa mengisi perannya," sambungnya.
Rahasiakan Penawar Permainan PSS
Lebih lanjut, Kuncoro menyebut bahwa tim pelatih Arema sudah menyiapkan penawar bagi permainan PSS Sleman. Namun, legenda Arema Malang ini enggan membocorkan taktik atau siasat seperti apa yang akan diterapkan Hamka Hamzah dan kawan-kawan untuk meredam skuat besutan Seto Nurdiantoro tersebut.
"Untuk bagaimana kami bermain, dilihat saja nanti seperti apa pada pertandingan. Nggak mungkin kami membocorkan seperti apa taktik yang akan kami terapkan," ucap Kuncoro.
"Yang pasti, untuk taktik, kami sudah analisis permainan mereka dan menyiapkan antisipasinya," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menjamu Arema, PSS Mengaku Tak Dalam Kondisi Ideal
Bola Indonesia 14 Mei 2019, 23:33
-
Milo Seslija Menyebut PSS Sleman Kian Kuat Kala Bermain Kandang
Bola Indonesia 14 Mei 2019, 22:40
-
Pelatih Arema FC Menilai PSS Sleman Sebagai Tim Berbahaya
Bola Indonesia 14 Mei 2019, 21:31
-
Arema FC Pantang Meremehkan Reputasi PSS Sleman
Bola Indonesia 14 Mei 2019, 01:51
-
Arema FC Menilai PSS Sleman Sebagai Tim yang Sudah Matang
Bola Indonesia 14 Mei 2019, 01:23
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR