Bola.net - General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, membeber pendapatnya soal kenaikan dana komersial yang akan diterima klub jika Shopee Liga 1 musim 2020 dilanjutkan lagi. Ia menyebut bahwa sejatinya kenaikan dana komersial yang disebut-sebut belakangan ini masih belum ideal.
"Kalau ditanya apakah dana komersial, yang naik menjadi Rp 800 juta, cukup atau tidak, saya menjawab tidak," ujar Ruddy, Kamis (04/06).
"Saya yakin, semua dari 18 klub peserta akan bilang tidak cukup," sambungnya.
Menurut Ruddy, secara kalkulasi, dengan kapasitas stadion hanya terisi 50 persen dan jangka kompetisi enam bulan, secara rata-rata jumlah ideal dana komersial sebesar Rp 1,2 miliar. Perhitungan tersebut, sambung manajer berusia 48 tahun ini, dengan asumsi kapasitas stadion terisi separuhnya.
"Apalagi, kondisinya seperti ini. Mau tak mau kami menilai bahwa dana komersial ini tak lagi sebagai suplemen, tapi sebagai makanan pokok," tutur Ruddy.
Sebelumnya, muncul wacana bahwa 18 klub Liga 1 mendapat dana komersial sebesar Rp 800 juta per bulan. Wacana ini menguat pada rapat virtual yang dihelat PSSI dan klub-klub peserta Liga 1, Selasa (02/06).
Jumlah Rp 800 juta ini berarti ada kenaikan jumlah dana komersial yang diterima klub. Sebelumnya, tiap bulan, klub-klub peserta Liga 1 musim 2020 menerima Rp 520 juta. Ini belum dipotong pajak.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Renegosiasi Kontrak
Sementara itu, selain kenaikan dana komersial, Ruddy menyebut perlunya ada renegosiasi kontrak dengan pelatih dan pemain. Hal ini, sambung pria asal Madiun tersebut, penting untuk mengurangi pengeluaran tim.
"Ini sama sekali bukan upaya untuk meraih keuntungan dari situasi ini. Yang kami lakukan adalah semata upaya memperkecil kerugian," tegas Ruddy.
"Kami harap semua pihak bisa paham dan memiliki tekad yang sama untuk menyelamatkan industri sepak bola Indonesia," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Penggawa Arema FC Reaktif Rapid Test?
Bola Indonesia 4 Juni 2020, 22:05
-
Arema FC Nilai Kenaikan Dana Komersial Belum Ideal
Bola Indonesia 4 Juni 2020, 20:27
-
Arema FC Tak Permasalahkan Kompetisi Musim 2020 Tanpa Degradasi
Bola Indonesia 2 Juni 2020, 21:37
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR