
Bola.net - Teka-teki soal nasib dua pemain asing yang merapat ke Arema FC, Robert Lima Gladiator dan Pavel Smolyachenko, akhirnya terjawab. Kedua pemain secara resmi akhirnya diperkenalkan secara resmi oleh Arema FC.
Perkenalan dilakukan di Kantor Arema FC Malang, Selasa (15/01). Dalam perkenalan tersebut, dua pemain tersebut didampingi agen mereka, Afri Marzelli.
Menurut General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, dua pemain juga sudah menjalani tes kesehatan. Dari hasil tes kesehatan tersebut, manajemen tak ragu lagi untuk meminang keduanya.
"Alhamdulillah, dengan mengucap bismillah, kami akhirnya mengambil keputusan untuk mengontrak dua pemain. Ini sudah kontrak. Bukan sekadar prakontrak," ucap Ruddy, pada Bola.net.
Bagaimana proses bergabungnya dua pemain tersebut ke Arema? Simak selengkapnya di bawah ini.
Pilihan Pelatih
Ruddy kemudian membeber proses perekrutan dua pemain ini. Menurut manajer berusia 47 tahun tersebut, dua pemain ini sama-sama merupakan rekomendasi dari asisten pelatih Arema FC, Kuncoro.
"Waktu itu, berdasar evaluasi musim lalu, kami perlu tambahan pemain di sektor ini. Karena waktu itu belum ada pelatih kepala, maka yang banyak terlibat adalah Coach Kuncoro," papar Ruddy.
"Kami di manajemen menerima banyak rekomendasi dari agen. Rekomendasi yang kami sampaikan langsung pada tim pelatih. Kemudian, mereka memilih sosok pemain yang dibutuhkan," sambungnya.
Kenalkan Tiga Lokal
Selain dua pemain asing, pada kesempatan yang sama, manajemen Arema juga secara resmi memperkenalkan tiga pemain lokal anyar mereka. Tiga pemain itu adalah Ikhfanul Alam, Rachmat Latief, dan Sandi Firmansyah.
Menurut Ruddy, tiga pemain lokal ini sejatinya sudah beberapa waktu lalu dipinang secara resmi oleh manajemen Arema. Ruddy menyebut bahwa pemain-pemain itu akan dimanfaatkan untuk mengisi pos yang saat ini lowong.
"Untuk posisi lokal yang lain, akan kita lihat lagi setelah Kongres PSSI mendatang," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Buka Peluang Berburu Tambahan Gelandang
Bola Indonesia 15 Januari 2019, 22:43 -
Arema FC Bakal Gelar Uji Coba pada 18 Januari Mendatang
Bola Indonesia 15 Januari 2019, 21:13 -
Arema FC Pastikan Batal Pinang Sabil
Bola Indonesia 15 Januari 2019, 18:54 -
Arema FC Resmi Kontrak Gladiator dan Smolyachenko
Bola Indonesia 15 Januari 2019, 14:03 -
Dua Calon Pemain Asing Arema FC Lolos Tes Medis
Bola Indonesia 15 Januari 2019, 10:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR