Bola.net - - Teka-teki kepastian pemain anyar Arema FC akhirnya mulai terkuak Jumat ini. Pemain asing yang dimaksud adalah Ahmed Atayew. Ia merupakan pemain asal Turkmenistan.
Media Officer Arema FC, Sudarmaji, menyebut bahwa kendati telah bergabung dengan calon rekan-rekan satu timnya, Atayew dipastikan belum akan bisa merumput pada laga kontra Bhayangkara FC. Ia masih harus menunggu proses administrasinya tuntas.
"Harapan kami secepatnya proses ini tuntas," ujar Sudarmaji.
Sudarmaji menambahkan, Arema memiliki cara agar pemain yang mereka datangkan tak lagi gagal masalah verifikasi. Mereka memilih melakukan verifikasi sebelum memastikan mendatangkan pemain yang diinginkan.
Atayew sebelumnya memperkuat FC Altyn Asyr yang bermain di kasta tertinggi Liga Turkmenistan. Pemain berusia 26 tahun ini juga berstatus kapten Timnas Turkmenistan sejak dua tahun silam.
"Veirifikasi kan panduannya di regulasi. Manajemen telah berdiskusi dengan pelatih, agar selain mumpuni skillnya, pemain yang dimaksud lolos secara regulasi," papar pria asal Banyuwangi tersebut.
Arema sendiri sebelumnya juga sempat dikabarkan bakal meminang Mekan Saparov. Kompatriot Atayew ini disebut-sebut bakal berduet dengan Arthur Cunha da Rocha untuk mengisi pos stopper Arema FC.
Sudarmaji sendiri mengakui adanya rencana tersebut. Namun, ia menyebut hal ini bisa jadi sebuah upaya mengalihkan perhatian klub lain dan memenangi perburuan pemain dalam bursa transfer paruh musim ini.
"Saya yakin, tim pelatih sendiri sudah dari awal merencanakan dan fokus pada buruan mereka," tutup Sudarmaji. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hendro Siswanto Tegaskan Arema Sudah Berupaya Maksimal
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 22:15
-
Kekalahan Arema Tidak Baik Bagi Gethuk
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 22:11
-
Arema FC Segera Pinang Kapten Timnas Turkmenistan
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 16:05
-
Bhayangkara Ogah Pikirkan Pergantian Pelatih Arema
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 14:03
-
Bhayangkara Bertekad Tuntaskan Dendam Pada Arema FC
Bola Indonesia 4 Agustus 2017, 12:37
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR