
Bola.net - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco menegaskan bahwa tak ada kata meremehkan dalam kamusnya jelang pertandingan melawan Madura United. Duel Madura United vs Bali United ini akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Kamis (23/11/2023) nanti.
Bali United dan Madura United bertemu dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 pekan ke-20. Dan menyongsong laga ini, kedua tim tak berada dalam kondisi yang bagus bila melihat hasil akhir-akhir ini.
Bali United misalnya. Saat ini mereka memang masih berada di posisi keempat klasemen sementara BRI Liga 1 2023 dengan 33 poin dari 19 pertandingan. Namun mereka kalah dua kali di dua laga terakhir, yakni melawan Borneo dan Central Coast Mariner di AFC Cup 2023.
Madura United bahkan lebih parah. Dalam empat pertandingan terakhir di BRI Liga 1, Laskar Sape Kerap hanya mampu meraih sekali imbang, dan tiga laga lain berakhir dengan kekalahan.
Madura United itu Tim Bagus, Kata Teco
Melihat hal itu, pelatih Stefano Cugurra Teco tak mau timnya gegabah dan merasa superior atas tuan rumah. Apalagi, posisi kedua tim di klasemen sementara Liga 1 menunjukkan bahwa Madura United bukanlah tim lemah.
"Pertama kami respek dengan lawan dan tahu kualitas dari pelatih dan pemain dari Madura United. Kedua, saya lebih fokus untuk memperbaiki tim saya ketimbang melihat tim lawan sehingga kami bisa berusaha untuk meraih poin di sini," jelas Coach Teco di situs resmi klub.
Saat ini, Madura United ada di bawah Bali United di klasemen sementara Liga 1. Tepatnya adalah di posisi 6 dengan raihan 31 poin, atau tertinggal dua poin saja dari Bali United.
“Kami tahu jarak poin di papan klasemen sangat berdekatan dan kami masih berada di posisi 4 dan akan fokus mempertahankan agar tetap berada di 4 besar musim ini,” tambah Coach Teco.
Persiapan Maksimal Bali United
Menyongsong pertandingan lanjutan pekan 20 BRI Liga 1 2023, Bali United sudah bersiap dengan baik. Jeda musim diakui oleh Coach Teco membantu mereka menyiapkan diri dengan lebih baik.
“Kami sudah melakukan persiapan di latihan dari semua aspek. Kami memiliki waktu cukup dalam mempersiapkan laga pekan ini,” ungkap Coach Teco.
"Laga besok sore (nanti sore-red) pastinya akan menarik karena kami tahu Madura United adalah tim yang bagus. Kami akan kerja keras untuk bisa dapat hasil positif di sini (Madura)" tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1 Madura United vs Bali United: Skor 1-2
Bola Indonesia 23 November 2023, 16:59
-
Bali United yang Tak Mau Meremehkan Madura United
Bola Indonesia 23 November 2023, 12:32
-
Prediksi BRI Liga 1: Madura United vs Bali United 23 November 2023
Bola Indonesia 22 November 2023, 15:31
-
Hasil BRI Liga 1 Persik Kediri vs Madura United: Skor 4-0
Bola Indonesia 8 November 2023, 17:11
-
Prediksi BRI Liga 1: Persik Kediri vs Madura United 8 November 2023
Bola Indonesia 8 November 2023, 06:00
LATEST UPDATE
-
Manchester City vs Chelsea: Siapa Unggul di Catatan Head to Head?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 16:05
-
Nonton Live Streaming Borneo FC vs PSM Makassar Hari Ini di BRI Super League
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 16:01
-
John Herdman Unggul dari Shin Tae-yong dan Kluivert dalam Rataan Kemenangan
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:57
-
Mengapa Chelsea Pertimbangkan Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Liga Inggris 3 Januari 2026, 15:35
-
Breaking News! John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:24
-
Daftar Pemain Voli Putra Medan Falcons Tirta Bhagasasi di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 14:58
-
Reaksi Manajer Premier League atas Kepergian Mendadak Enzo Maresca dari Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 14:17
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR