Bola.net - - Evan Dimas dan Ilham Udin Armayn tidak bisa mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U-23 hingga tuntas. Sebab, keduanya sudah harus kembali ke Selangor FA yang sedang menyiapkan musim 2018.
Sebelumnya, Evan dan Ilham sempat mengikuti pemusatan latihan timnas U-23 di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, pada 15-16 Januari 2018. Namun, keduanya harus meninggalkan lokasi latihan pada 17 Januari, padahal sesi latihan timnas baru akan berakhir pada 21 Januari.
Asisten pelatih timnas U-23, Bima Sakti, mengatakan, kepergian Evan dan Ilham dari tempat pemusatan latihan bukan tanpa alasan. Pasalnya, keduanya harus segera bergabung dengan Selangor FA karena kompetisi Liga Super Malaysia 2018 akan segera bergulir.
"Jadi kami kasih kesempatan mereka untuk bisa fokus di klubnya karena waktu sudah mepet mereka untuk persiapan pertandingan di liga," ujar Bima.
Sebagai gantinya, tim pelatih memanggil Dimas Drajat, Zulfiandi, Muhammad Iqbal, dan Feby Eka Putra. Keempatnya sudah bergabung dalam pemusatan latihan timnas U-23 di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Rabu (17/1).
Evan dan Ihlam saat ini tenaganya memang sangat dibutuhkan oleh Selangor FA. Sebab, klub berjuluk Gergasi Merah sudah harus menjalani pertandingan dalam waktu dekat ini.
Pada pertandingan perdananya di Liga Super Malaysia, Selangor FA bakal berhadapan dengan Kuala Lumpur FA. Laga tersebut akan tersaji di Stadion KLFA pada 4 Februari mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Tiga Senior, Skuat Timnas untuk Test Event Sudah di Tangan PSSI
Tim Nasional 17 Januari 2018, 20:17
-
Unik, Timnas U-23 Latihan Voli Pantai dan di Lapangan Sintetis
Tim Nasional 17 Januari 2018, 16:33
-
Balik ke Selangor FA, Evan dan Ilham Tinggalkan Timnas
Bola Indonesia 17 Januari 2018, 16:02
-
Timnas U-23 Panggil Pelapis Evan Dimas dan Ilham Udin
Tim Nasional 17 Januari 2018, 15:51
-
Februari, Timnas U-19 dan U-23 Gelar TC Bersama
Tim Nasional 17 Januari 2018, 14:25
LATEST UPDATE
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52



















KOMENTAR