
Bola.net - - Kapten Mitra Kukar, Bayu Pradana mengungkapkan alasan mengapa timnya mengalami penurunan prestasi pada putaran kedua kompetisi Liga 1 musim 2017. Menurutnya, tim-tim lawan sudah hafal dengan gaya permainan Naga Mekes.
Baru-baru ini, Mitra Kukar mengalami empat kekalahan beruntun. Tim asuhan Yudi Suryata itu tumbang dari PS TNI, Arema FC, Perseru Serui dan Persija Jakarta.
"Memang di putaran kedua ini prestasi Mitra menurun dibanding putaran pertama khususnya di empat pertandingan terakhir kita mengalami kekalahan beruntun," ujar Bayu kepada Bola.net, Rabu (27/9/2017).
Saat ini, Mitra Kukar berada di posisi 11 klasemen sementara Liga 1 dengan mengemas 34 poin dari 26 laga. Prestasi tim asal Kalimantan Timur itu memang terlihat jelas menurun, apalagi pada putaran pertama mereka sempat bertanding enam laga tanpa tersentuh kekalahan.
"Kondisi tim sebenarnya baik-baik saja, kondusif menurut saya. Tapi di putaran kedua ini saya menilai kita sudah terbaca oleh tim-tim lawan karena dari putaran pertama sampai putaran kedua kita minim sekali rotasi pemain," tutur Bayu.
Terkait dengan penurunan performa tersebut, gelandang timnas Indonesia ini sebenarnya juga tidak tinggal diam. Bayu telah berusaha untuk membuat Mitra Kukar kembali ke jalur kemenangan.
"Pastinya di setiap pertandingan kita sebagai pemain selalu ingin memberikan kemampuan yang terbaik. Tapi hasil akhir berkata lain," ucap Bayu.
"Mungkin saya sebagai kapten tidak akan pernah berhenti sampai disini. Saya selalu kasih motivasi positif untuk tim agar kita secepatnya keluar dari tren negatif empat pertandingan terakhir," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dualisme Jabatan Bos Mitra Kukar Tak Pengaruhi Performa Tim
Bola Indonesia 27 September 2017, 21:55
-
Bayu Pradana Ungkap Alasan Prestasi Mitra Kukar Menurun
Bola Indonesia 27 September 2017, 20:22
-
Kalahkan Mitra Kukar, PS TNI Optimis Lolos Degradasi
Bola Indonesia 27 September 2017, 06:28 -
Rudy Eka Senang Bisa Ubah Mentalitas PS TNI
Bola Indonesia 27 September 2017, 02:45 -
Mitra Kukar Kalah Karena Tak Bisa Maksimalkan Peluang
Bola Indonesia 26 September 2017, 22:17
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40















KOMENTAR