
Bola.net - PSS Sleman belum pernah mencicipi kemenangan di Piala Menpora 2021. Dari dua laga yang telah dijalani di Grup C, tim berjuluk Super Elang Jawa itu hanya bermain imbang satu kali, dan satu lagi kalah.
Kekalahan ditelan PSS dari Madura United dengan skor 1-2 pada laga pertama Grup C. Setelah itu, mereka bermain imbang tanpa gol melawan Persela Lamongan.
Namun meski belum pernah merasakan kemenangan di turnamen pramusim tersebut, pemain PSS, Kim Jeffrey Kurniawan tetap gembira. Sebab, ia sudah menunggu hampir satu tahun lamanya agar bisa berkompetisi lagi setelah Liga 1 vakum akibat pandemi COVID-19.
"Saya pikir setelah dua pertandingan yang kami lakukan, yang bisa dibilang cukup berat karena sudah setahun tidak main, kami sudah bisa adaptasi dengan sepak bola lagi," ujar Kim, saat konferensi pers virtual jelang laga PSS versus Persik Kediri, Rabu (31/3).
"Walaupun mungkin hasilnya belum terlalu memuaskan, tapi saya sangat senang bisa bermain bola lagi, dan ya excited," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Incar Kemenangan dari Persik
Pertandingan melawan Persik akan berlangsung besok, Kamis (1/4), di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Kim pun berharap timnya bisa menang.
"Persiapan oke, dan semua pemain fit," tutur mantan pemain Persib Bandung ini.
"Mudah-mudahan kami bisa memberikan permainan yang bagus, yang baik, dan tentunya dapat hasil yang maksimal," imbuh Kim.
Pada laga pamungkas Grup C, PSS akan bersua Persebaya Surabaya. Duel tersebut bakal berlangsung 7 April mendatang, di venue yang sama.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Piala Menpora: Persik Kediri Siap Tempur Hadapi PSS Sleman
Bola Indonesia 31 Maret 2021, 18:20
-
Belum Cicipi Kemenangan di Piala Menpora, Kim Kurniawan Tetap Senang
Bola Indonesia 31 Maret 2021, 18:16
-
PSS Target Menang, Dejan Antonic Kecewa Berat Usai Gagal Kalahkan Persela
Bola Indonesia 29 Maret 2021, 10:25
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55






















KOMENTAR