
Bola.net - - Bhayangkara FC berencana melakukan konvoi untuk merayakan gelar Liga 1 di Surabaya. Kegiatan ini pun mendapat sambutan dari para Bonekmania--sebutan fans Persebaya-- dengan nada sinis.
Bhayangkara, Persebaya dan Surabaya memiliki kaitan satu sama lain. Nama pertama pernah menggunakan nama Persebaya ketika terjadi dualisme klub. Keduanya sama-sama lahir di kota Pahlawan meski akhirnya berpisah.
Keberadaan Persebaya sempat tidak mendapat pengakuan dari PSSI hingga akhirnya klub berjuluk Bajul Ijo tersebut terus merangkak berjuang hingga akhirnya menjuarai Liga 2 musim lalu. Sementara itu, Bhayangkara yang saat ini berada di bawah kepemilikan Kepolisian Republik Indonesia menjadi juara di Liga 1.
Aroma sengketa antara kedua kubu ini masih terasa hingga sekarang, khususnya terkait TMS (Transfer Match System). Persebaya menuntut agar mereka segera mengembalikan hak tersebut pada mereka.
Pada hari Senin , Bhayangkara rencananya akan menggelar pesta di Surabaya sebagai kota kelahiran. Mereka akan melakukan konvoi dari Hotel Alan kemudian melewati beberapa ruas jalan di antaranya Jalan Raya Darmo. Setelah konvoi, mereka akan menjalani laga syukuran.
Ketika Bhayangkara melawat ke kota Surabaya menjadi kesempatan bagi pasukan Bonek untuk menuntut klub berjuluk The Guardian tersebut segera mengembalikan TMS. Salah satu pesan yang akan disampaikan Bonek bertuliskan bahwa Bhayangkara tak pantas melakukan konvoi di Surabaya. Mereka meminta agar Bhayangkara segera mengembalikan TMS.
"Selamat Pagi Loyalis 1927, dan anda yang datang tanpa tujuan jelas. Mungkin satu di antara beberapa banner-banner terpasang di sepanjang jalan yang akan dilewati," demikian peringatan dari Bonek.
Selamat Pagi Loyalis 1927,dan anda yg datang tanpa tujuan jelas.
Mungkin satu di antara beberapa banner2 terpasang di sepanjang jalan yg akan dilewati.
Baca dan pikirkan dgn seksama.
Kami berjuang apa yg patut kita perjuangkan.
SATU NYALI!!
WANI#AB1927 pic.twitter.com/oPuyt4qIIB
— Arek Bonek 1927 (@Official_AB1927) December 18, 2017
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bonek: Bhayangkara Tak Punya Rasa Hormat pada Persebaya
Bola Indonesia 18 Desember 2017, 15:06
-
Bhayangkara FC Konvoi di Surabaya, Maka Inilah Sambutan Bonek
Bola Indonesia 18 Desember 2017, 11:19
-
Hijaukan Taman Bungkul, Bonek Ultimatum PSSI
Bola Indonesia 17 Desember 2017, 13:59
-
Ribuan Bonek Siap Turun Jalan Tagih Akun TMS Persebaya
Bola Indonesia 16 Desember 2017, 21:26
-
Rebut TMS dari Bhayangkara, Bonek Akan Turun ke Jalan
Bola Indonesia 15 Desember 2017, 14:36
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR