Bola.net - Borneo FC Samarinda merilis jersey baru untuk menyambut BRI Liga 1. Tim berjulukan Pesut Etam itu memperkenalkan dua seragam tempur anyar mereka dengan varian kandang dan tandang.
Borneo FC menggandeng produsen olahraga lokal, Etam sebagai apparel tim untuk mengusung misi local pride. Selain itu, Pesut Etam juga merepresentasikan semangat juang baru melalui perubahan corak pada kostumnya.
"Kami mengusung semangat baru di corak jersey. Semoga dengan suasana baru ini, bisa berdampak positif pada prestasi Borneo FC di musim ini," kata Presiden Borneo FC, Nabil Husein dinukil dari laman klub.
Perubahan paling mencolok terlihat pada corak loreng berwarna hitam pada jersey kandang. Corak terebut dipadukan dengan warna dasar merah marun. Sementara jersey kandang menggunakan warna dasar putih berpau dengan splash warna hitam.
"Corak loreng dan stripes jersey kandang Borneo FC merupakan hasil inpsirasi dari jersey ketiga Borneo FC pada 2016. Tema yang diangkat kala itu adalah semangat corsa," tutur Nabil.
"Semangat itu tertanam di benak seluruh skuad Pesut Etam dan membuat para pemain lebih gagah dan berani ketika bermain saat mengenakan pakaian tempur loreng hitam itu," jelasnya.
Mengejar Prestasi di BRI Liga 1

Perubahan corak dalam kostum Borneo FC ini dilakukan untuk menambah gairah para pemain dalam mengejar prestasi di BRI Liga 1. Pesut Etam sangat serius dalam menatap kompetisi di musim ini, contohnya dengan mendatangkan Boaz Solossa.
"Untuk musim 2021, Borneo FC kembali mengusung semangat yang sama namun lebih membara. Corak loreng semakin bertambah manyala dengan balutan warna merah marun yang mencolok," ucap Nabil.
"Mohon dukungan dan doanya untuk perjalanan Borneo FC di musim ini," papar pengusaha muda tersebut.
Jersey Kandang Borneo FC
View this post on Instagram
Jersey Tandang Borneo FC
View this post on Instagram
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Adiyaksa/Wiwig Prayugi
Published: 9 Agustus 2021
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Jika PPKM Tak Diperpanjang Lagi, Persib Jadwalkan Latihan Bersama Besok
- Jelang Liga 1, Skuad Persija Jalani Tes Kesehatan
- Otavio Dutra Ungkap Perasaannya Jadi Bek Tersubur di Liga 1
- Ultah Arema, Eduardo Almeida: Bendera di Mana-mana, Tak Seperti di Portugal
- Pemenang Lelang Jersey Mat Halil Persebaya Rp130 Juta: Ini Untuk Kemanusiaan
- Jersey Mat Halil di Persebaya Terlelang Rp130 Juta, Termahal di Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Borneo FC Rilis Seragam Tempur Baru untuk BRI Liga 1
Bola Indonesia 9 Agustus 2021, 12:01
-
Termasuk Boaz Solossa, Ini 10 Pemain Liga 1 yang Nilai Pasarnya Jeblok
Bola Indonesia 19 Juli 2021, 22:12
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR