
Bola.net - Tiga kekalahan beruntun yang didapat Persija Jakarta di BRI Liga 1 2021/2022 disadari Tony Sucipto sudah mengecewakan The Jakmania. Oleh sebab itu, ia dan rekan-rekannya bertekad untuk memutus tren negatif tersebut saat bersua Persikabo 1973 pada pekan ke-31.
Tiga kekalahan beruntun yang dialami Persija itu dimulai pada pekan ke-28 saat berhadapan dengan Persib Bandung. Dalam laga yang berlansung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (1/3), Macan Kemayoran kalah 0-2.
Enam hari berselang, Persija takluk 1-2 dari Bali United, di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali. Teranyar, tim ibu kota dikalahkan Borneo FC 2-1, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kamis (10/3).
“Suporter pasti kecewa dengan hasil," ujar Tony, saat sesi jumpa pers virtual jelang laga kontra Persikabo 1973, di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Minggu (13/3).
"Tapi yang terpenting, kami di dalam tim harus terus berusaha untuk mendapatkan hasil terbaik. Itulah yang terpenting dalam tim," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Bicara Persiapan
Lebih lanjut, Tony bicara mengenai persiapan timnya jelang duel kontra Persikabo 1973. Ia merasa masa pemulihan menuju laga tersebut terlalu singkat.
“Persiapan pemain saat ini tak ada masalah. Hanya saja masa recovery kami singkat karena jeda waktu dari pertandingan terakhir hanya tiga hari," tutur Tony.
"Jadi kami mempersiapkan sebaik mungkin untuk recovery,” imbuh pemain yang juga piawai tampil sebagai bek kiri ini.
Klasemen BRI Liga 1 2021-22
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights BRI Liga 1 2021-22: Persikabo 1973 0-4 Persija Jakarta
Open Play 13 Maret 2022, 23:59
-
Hasil BRI Liga 1: Mengamuk, Persija Hantam Persikabo
Bola Indonesia 13 Maret 2022, 23:12
-
Persija Hat-trick Kalah, Persikabo Tak Mau Ikut Pusing Memikirkannya
Bola Indonesia 12 Maret 2022, 21:12
LATEST UPDATE
-
Persik vs Persib: Bojan Hodak Pede Bisa Menang, Beckham Putra Tak Gentar
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 13:15
-
6 Rekor Valentino Rossi yang Berpotensi Dipatahkan Marc Marquez di MotoGP 2026
Otomotif 5 Januari 2026, 13:10
-
Gonzalo Garcia dan Seni Kesederhanaan
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 13:05
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10


















KOMENTAR