
Bola.net - Sebuah tekad diapungkan Arema FC jelang lawatan mereka ke kandang Barito Putera dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Klub berlogo singa mengepal tersebut bertekad meraih tiga poin dalam lawatan ini.
Tekad Arema FC ini sendiri tak lepas dari hasil negatif yang mereka peroleh kala menjamu Persija Jakarta, akhir pekan lalu. Waktu itu, mereka justru harus menelan kekalahan 0-1.
"Tentu kami akan berusaha meraih hasil maksimal pada laga ini," ucap Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, Jumat (02/09).
"Kami sudah mempersiapkan diri untuk pertandingan ini. Para pemain sudah siap," sambungnya.
Arema FC sendiri akan menghadapi Barito Putera pada laga pekan kedelapan BRI Liga 1 2022/2023. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Demang Lehman, Minggu (04/09) malam WIB.
Saat ini, Arema FC menempati peringkat kesembilan klasemen sementara. Mereka mengoleksi sepuluh angka dari tujuh laga. Sementara, Barito Putera berada di posisi 17 dengan raihan tiga poin dari enam pertandingan.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Pantang Anggap Enteng
Kendati saat ini posisi timnya di klasemen sementara lebih baik ketimbang Barito Putera, Almeida enggan jemawa. Pelatih asal Portugal ini menyebut bahwa laga ini tak akan mudah bagi anak asuhnya.
"Tidak ada pertandingan yang mudah," tegas Almeida.
"Kami harus bekerja keras untuk memenangkan pertandingan," ia menandaskan.
Daftar Pemain Arema FC untuk Menghadapi Barito Putera
Kiper: Adilson Maringa, Teguh Amiruddin
Pemain Belakang: Sergio Silva, Bagas Adi Nugroho, Johan Ahmat Farisi, Rizky Dwi, Ikhfanul Alam, Hasyim Kipuw, Andik Rendika Rama, Achmad Figo
Pemain Tengah: Jayus Hariono, Renshi Yamaguchi, Dendi Santoso, Adam Alis, Gian Zola, Evan Dimas Darmono, Tito Hamzah
Pemain Depan: Abel Camara. M. Rafli, Irsyad Maulana, Ilham Udin Armaiyn, Dedik Setiawan, dan Hanis Sagara.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Liga 1: Arema FC Bidik Tiga Poin di Kandang Barito Putera
Bola Indonesia 2 September 2022, 19:19
-
Highlights BRI Liga 1 2022/23: RANS Nusantara FC 2-1 Barito Putera
Open Play 29 Agustus 2022, 18:05
-
Prediksi BRI Liga 1: RANS Nusantara FC vs Barito Putera 29 Agustus 2022
Bola Indonesia 29 Agustus 2022, 08:36 -
Highlights BRI Liga 1: Barito Putera 1-2 Bali United
Open Play 18 Agustus 2022, 21:43
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55





















KOMENTAR