
Bola.net - BRI Liga 1 2021/2022 dipastikan kembali bergulir pada akhir pekan ini. Dapatkan jadwal BRI Liga 1 pada artikel ini ya Bolaneters.
Kepastian kembali bergulirnya BRI Liga 1 disampaikan oleh Direktur PT Liga Indonesia Baru, Akhmad Hadian Lukita. Sebelumnya, PT LIB telah menggulirkan tiga pertandingan BRI Liga 1 pada akhir pekan lalu sebagai uji coba protokol kesehatan.
Menurut Lukita, pemerintah mempersilakan PSSI dan PT LIB untuk menggelar BRI Liga 1 maksimal sembilan pertandingan setiap minggunya di wilayah PPKM Level 3 dan 2.
"Terkait kelanjutan BRI Liga 1, sudah ada Inmendagri Nomor 38 tahun 2021. Kompetisi akan dilanjutkan," kata Lukita kepada Bola.com, Selasa (31/8/2021).
Venue Masih Belum Ditentukan
Keputusan ini membuat PT LIB dapat melanjutkan enam partai tersisa dari pekan pertama BRI Liga 1.
PT LIB akan kembali menggelar BRI Liga 1 pada 3 September 2021 dimulai dengan partai Tira Persikabo kontra Madura United.
PT LIB juga telah mengirimkan jadwal lanjutan pekan pertama hingga keenam BRI Liga 1 kepada para peserta. Namun, kolom stadion alias venue pertandingan masih dikosongkan.
Khusus untuk lokasi enam partai tersisa pekan pertama, PT LIB masih berkoordinasi dengan kepolisian. "Terkait venue pertandingan, kami sedang berkomunikasi dengan Mabes Polri. Mungkin 1-2 hari ke depan akan kami rilis," jelas Lukita.
Jadwal Lanjutan Pekan Pertama BRI Liga 1
3 September 2021
- Tira Persikabo Vs Madura United
4 September 2021
- PSIS Semarang Vs Persela Lamongan
- Borneo FC Vs Persebaya Surabaya
- Persib Bandung Vs Barito Putera
5 September 2021
- PSM Makassar Vs Arema FC
- PSS Sleman Vs Persija Jakarta
Disadur dari Bola.com: Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Hendry Wibowo, 31 Agustus 2021
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Hadapi Borneo FC di Laga Perdana BRI Liga 1, Begini Tekad Pelatih Persebaya
- Ingin Juarai BRI Liga 1, Persib Minta Doa Bobotoh
- Laporkan 3 Laga Awal BRI Liga 1, PSSI Berharap Pertandingan Keempat Segera Berjalan
- Mengadu Peruntungan Bersama Arema FC, Ini Alasan Sergio Silva
- Siap Gantikan Satria Tama, Begini Tekad Ernando Sutaryadi
- Sergio Silva Optimistis Lekas Beradaptasi di Arema FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Liga 1 Dipastikan Digelar Lagi Akhir Pekan Ini, Simak Jadwal Lengkapnya
Bola Indonesia 31 Agustus 2021, 14:30
-
Jadwal Persib di 6 Pekan Pertama BRI Liga 1, Siapa Saja Lawannya?
Bola Indonesia 30 Agustus 2021, 15:17
-
Apa yang Membuat Robert Alberts Menerima Sodoran Kontrak Jangka Panjang di Persib?
Bola Indonesia 30 Agustus 2021, 12:07
-
Klasemen BRI Liga 1: Bagaimana Setelah Ini, Siapa di Puncak?
Bola Indonesia 30 Agustus 2021, 11:58
-
Hasil BRI Liga 1 Bhayangkara FC vs Persiraja Banda Aceh: Skor 2-1
Bola Indonesia 29 Agustus 2021, 21:17
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR