
Bola.net - Persebaya Surabaya tidak mau terlalu lama merayakan kemenangan melawan Persija Jakarta. Klub berjuluk Green Force tersebut mulai tancap gas untuk menatap laga selanjutnya.
Persebaya berlatih di Maguwoharjo Football Park. Pelatih Persebaya, Aji Santoso mulai menyusun strategi untuk menghadapi lawan berikutnya di Seri Kedua BRI Liga 1 2021/2022.
"Latihan hari ini seperti biasa H-4 saya latihan taktikal untuk menghadapi lawan berikutnya yaitu Persiraja Banda Aceh," ungkap Aji Santoso, Kamis (28/10/2021).
Persebaya akan menghadapi Persiraja Banda Aceh pada pekan ke-10 BRI Liga 1 2021/2022. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (31/10/2021) pukul 18.00 WIB.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Bruno dan Kambuaya Bisa Main
Menghadapi laga ini, Persebaya punya modal positif setelah kemenangan melawan Persija. Tim Kota Pahlawan juga bisa diperkuat Bruno Moreira dan Ricky Kambuaya.
Tetapi, meskipun skuadnya hampir komplet, Aji tetap meminta anak asuhnya untuk bekerja keras melawan Persiraja. Harapannya Persebaya bisa melanjutkan tren kemenangan.
"Alhamdulillah kami hampir full ya, kecuali pemain-pemain timnas, tetapi saya mengingatkan kepada seluruh pemain tidak ada jaminan menang kalau kami enggak fight seratus persen," lanjut Aji
"Seharusnya dengan sekarang Bruno main, terus Kambuaya juga main seharusnya lebih baik daripada pertandingan melawan Persija, karena lebih komplet," tegasnya.
Jaga Momentum
Aji meminta anak asuhnya tetap serius karena tidak ingin kejadian kontra Persela terulang. Persebaya melewatkan kesempatan untuk memenangkan pertandingan.
"Saya minta kepada pemain untuk fight sepanjang pertandingan dan menjaga momentum ini untuk kami bangkit, jangan sampai kejadian lawan Persela terulang. Artinya kami gagal menang," terangnya.
"Saya tidak underestimate, tidak mendahului kehendak Tuhan, tetapi kalau anak-anak bisa tampil seperti apa yang mereka punya insyaallah peluang untuk menang itu besar," Aji menambahkan.
Waspadai Paulo Henrique
Namun, kata dia, Persiraja bukan lawan yang mudah. Apalagi tim asal tanah rencong tersebut punya penyerang berkualitas, Paulo Henrique.
Penyerang asal Brasil tersebut masuk dalam jajaran top skor sementara BRI Liga 1 2021/2022. Dia mencetak 6 gol dari 9 pertandingan.
"Saya nanti akan memberikan instruksi kepada pemain belakang untuk benar-benar tidak memberi banyak ruang kepada pemain lawan, terutama striker lawan," tandasnya.
Klasemen BRI Liga 1 2021/22
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Sanksi Komdis PSSI di BRI Liga 1: Persija Panen Denda, Harus Bayar Rp145 Juta!
- Andhika Ramadhani Dapat Pujian dari Rival, Marco Simic dan Andritany: Bagus!
- BRI Liga 1: Hadapi Barito Putera, Persela Tidak Bisa Diperkuat Ahmad Bustomi
- BRI Liga 1 Barito Putera vs Persela Lamongan, Djanur: Kami Tahu Caranya Menang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Liga 1: Persebaya Dapat Kabar Mengejutkan Jelang Duel Kontra Persija
Bola Indonesia 25 Oktober 2021, 22:01 -
BRI Liga 1: Bursa Transfer Putaran Kedua Segera Dibuka, Apa Rencana Persebaya?
Bola Indonesia 24 Oktober 2021, 07:42 -
BRI Liga 1: Persebaya Siapkan Dua Pemain Ini untuk Gantikan Ricky Kambuaya
Bola Indonesia 23 Oktober 2021, 19:24
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sevilla vs Barcelona 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 14:58 -
Florian Wirtz di Liverpool: Pemain yang Belum Meyakinkan, tapi Pantas Ditunggu?!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:58 -
Bukan Cuma Minta Maaf, Korea Selatan Rombak Total Regulasi Program Adopsi Internasional
News 3 Oktober 2025, 14:44 -
Prediksi Fiorentina vs AS Roma 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 14:28 -
Meski Bersinar di Crystal Palace, Oliver Glasner Dinilai Tak Cocok untuk MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:26
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR