
Bola.net - Carlos Oliveira membeber alasan di balik keputusannya tak memberi libur anak asuhnya. Pelatih Arema FC ini menegaskan hal tersebut ia lakukan untuk menjaga anak asuhnya berada dalam kondisi terbaik mereka.
"Saya tak mau memberi anak-anak libur ketika belum tahu apa yang akan terjadi ke depannya," ucap Carlos, menjawab pertanyaan Bola.net.
"Jika saya memberi waktu liburan, mereka cenderung kehilangan beberapa hal ketika kembali berlatih," sambungnya.
Carlos sendiri mengaku ingin mengetahui lebih dulu informasi soal kelanjutan kompetisi Shopee Liga 1 musim 2020 sebelum memberi anak asuhnya liburan. Untuk mencari informasi ini, pelatih asal Brasil tersebut berencana akan bertemu dengan manajemen Arema FC.
"Besok, saya akan bertemu dengan manajemen Arema FC untuk mencari tahu informasi terkait kompetisi," kata Carlos.
"Setelahnya, saya akan membuat program terbaik untuk menjalankan tugas saya menyiapkan tim ini," ia menambahkan.
Arema sendiri sejauh ini tak bisa dibilang pelit memberi liburan kepada para pemain. Jika ada libur, liburan tersebut hanya sehari pada akhir pekan. Setelahnya, mereka kembali berlatih keras.
Selain pelit dalam hal liburan, Arema juga termasuk tim yang terus menggenjot kondisi pemainnya kendati belum ada kepastian kompetisi. Hal ini kontras dengan sejumlah tim lain yang memilih menghentikan aktivitas mereka sembari menanti kepastian lanjutan Shopee Liga 1 musim 2020.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tak Mau Berjudi
Lebih lanjut, Carlos pun membeber alasannya tak menghentikan sementara aktivitas persiapan timnya di tengah ketidakpastian kelanjutan kompetisi. Pelatih berusia 59 tahun tersebut mengaku tak mau berjudi dengan masa depan timnya.
"Tidak ada yang tahu apa yang terjadi esok hari," ucap Carlos.
"Apa yang akan terjadi jika esok ada kepastian kompetisi akan dimulai dua pekan lagi misalnya? Jika kita tak yakin kompetisi bakal segera dimulai, kita juga harus berpikir sebaliknya. Bagaimana jika kompetisi akan segera dimulai," sambungnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aji Santoso Respon Keinginan Arema Uji Coba dengan Persebaya
Bola Indonesia 26 Oktober 2020, 23:52 -
Momen Sumpah Pemuda, Arema FC Harap Kompetisi Bisa Digulirkan Lagi
Bola Indonesia 26 Oktober 2020, 21:06 -
Pelatih Arema FC Harap Timnya Berkesempatan Jalani Latih Tanding Lagi
Bola Indonesia 26 Oktober 2020, 20:48 -
Arema FC Jajaki Latih Tanding Lawan Persebaya Surabaya
Bola Indonesia 26 Oktober 2020, 20:46 -
Carlos Oliveira Beber Alasan Tak Beri Skuad Arema FC Liburan
Bola Indonesia 26 Oktober 2020, 18:23
LATEST UPDATE
-
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR