
Bola.net - Satu gol berhasil diciptakan Marko Simic ke gawang Persib Bandung pada pekan kedelapan Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Rabu (10/7). Dia menjebol gawang I Made Wirawan pada menit ke-75.
Namun sayangnya, gol Simic tak mampu memberikan kemenangan bagi Persija. Sebab, tim tamu berhasil membalas melalui Artur Gevorkyan pada menit ke-91 dan skor berakhir imbang 1-1.
"Saya cuma ingin bilang saya cetak gol di pertandingan ini, tapi saya tetap kecewa karena tidak bisa memberikan kemenangan untuk The Jakmania," ujar Simic.
"Tadinya saya berharap gol tunggal saya bisa buat Persija menang tapi kami tidak beruntung," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Apresiasi untuk The Jakmania
Pada laga tersebut, puluhan ribu suporter Persija, The Jakmania memadati SUGBK. Simic pun memberikan apresiasi untuk mereka.
"Hari ini The Jakmania sangat fantastis, sangat bangga dengan mereka, mereka memberikan dukungan di setiap pertandingan," tutur penyerang asal Kroasia ini.
"Kami menyesal tidak bisa memberikan hasil kemenangan untuk mereka. Saya berharap mereka tetap terus mendukung kami. Saya juga ingin tim ini juga lebih baik lagi ke depannya, supaya bisa memberikan kebanggaan untuk The Jakmania," imbuhnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Supardi Sebut The Jakmania Perlakukan Persib dengan Baik di Jakarta
Bola Indonesia 10 Juli 2019, 21:57
-
Pelatih Persib Menyayangkan Sikap The Jakmania Kepada M. Natshir
Bola Indonesia 10 Juli 2019, 21:52
-
Cetak Gol, Marko Simic Sebut Persija Belum Beruntung
Bola Indonesia 10 Juli 2019, 20:46
-
Gagal Kalahkan Persib, Pelatih Persija Tetap Puas
Bola Indonesia 10 Juli 2019, 20:38
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR