
Bola.net - Persib Bandung mengabarkan bahwa Daisuke Sato sudah meninggalkan tim untuk bergabung dengan Timnas Filipina. Bek berusia 29 tahun itu akan memperkuat The Azkals di FIFA Match Day Oktober 2023.
Timnas Filipina akan memainkan laga uji coba internasional dalam FIFA Matchday periode bulan ini dengan menghadapi Bahrain. Duel tersebut bakal digelar pada 17 Oktober 2023.
"Sato sudah izin dan bertolak dari Bandung sejak beberapa hari lalu. Dia tak ikut dalam beberapa sesi latihan," tulis Persib di lamannya, Sabtu (7/10).
Sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Philippine Football Federation (PFF), Mikhail Torre dalam suratnya menuliskan, Daisuke Sato diharapkan bisa bergabung pada 8 Oktober 2023.
“Kami berharap agar dia (Daisuke Sato) bisa dibebaskan dari tugas dan tanggung jawab klub supaya dapat bergabung untuk pertandingan ini,” tulis Mikhail Torre dalam surat yang ditujukan kepada Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.
Tak Bisa Perkuat Persib Vs Persebaya
Daisuke Sato dilepas lebih cepat oleh Persib ke Timnas Filipina kemungkinan karena si pemain tidak dapat memperkuat Maung Bandung pada laga kontra Persebaya Surabaya.
Persib akan bentrok dengan Persebaya pada pekan ke-15 BRI Liga 1 2023/2024. Duel tersebut bakal tersaji pada Sabtu (7/10), di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur.
"Pemain bernomor punggung 66 ini tak masuk skema untuk persiapan lawan Persebaya Surabaya karena terkena larangan bermain akibat akumulasi kartu kuning," tulis Persib.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Prediksi BRI Liga 1: Persebaya Surabaya vs Persib Bandung 7 Oktober 2023
- Michael Essien: Eks Persib Bandung yang Merupakan Jebolan Piala Dunia U-17 1999
- Piala Dunia U-17 2023: Eks Persib Bandung Ini Ingin Bawa Burkina Faso Terbang Tinggi di Indonesia
- Pernah Bermain di Indonesia Bersama Persib, Pelatih Burkina Faso Auto Antusias Sambut Piala Dunia U-
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ciro Alves Nilai Persib Main Luar Biasa ketika Bungkam Persebaya di GBT
Bola Indonesia 7 Oktober 2023, 22:22
-
Comeback Sempurna Persib atas Persebaya, Bojan Hodak: Kami Pantas Menang
Bola Indonesia 7 Oktober 2023, 21:07
-
Hasil BRI Liga 1 Persebaya Surabaya vs Persib Bandung: Skor 2-3
Bola Indonesia 7 Oktober 2023, 17:04
-
Daisuke Sato Sudah Tinggalkan Persib untuk Gabung Filipina di FIFA Matchday
Bola Indonesia 7 Oktober 2023, 14:45
-
Link Live Streaming BRI Liga 1 Persebaya Surabaya vs Persib Bandung di Vidio
Bola Indonesia 7 Oktober 2023, 11:50
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR