
Bola.net - Persib Bandung mengawali kiprah di BRI Super League 2025/2026 dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Semen Padang FC. Meski begitu, sorotan utama justru tertuju pada langkah tak biasa yang diambil pelatih Bojan Hodak. Ia memutuskan menempatkan Frans Putros di posisi yang jarang ia mainkan.
Alih-alih menempati pos bek tengah atau bek kanan, pemain Timnas Irak tersebut justru dimainkan sebagai bek kiri.
Putros dikenal sebagai bek tengah tangguh dengan catatan impresif di level klub maupun internasional. Saat membela Port FC di Liga Thailand, ia juga kerap mengisi peran bek kanan. Maka, keputusan Bojan untuk memainkannya di sektor kiri jelas mengejutkan para pendukung Maung Bandung.
Meski begitu, Putros tampil solid di posisi barunya. Sejak menit pertama ia berkontribusi menjaga pertahanan tetap rapat sekaligus membantu membangun serangan.
Duetnya bersama Beckham Putra di sisi kiri menjadi salah satu kunci kemenangan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (9/8) lalu. Selain menang, Persib juga sukses menjaga gawang tetap perawan.
Peran Baru Putros di Lini Kiri
Dalam debutnya bersama Persib, Putros beroperasi sebagai wing back kiri. Ia tidak hanya bertugas menjaga pertahanan, tetapi juga beberapa kali melakukan overlap untuk mendukung serangan.
Walau posisi tersebut bukan spesialisasinya, performa Putros terbilang menjanjikan. Gol Uilliam Barros pada menit ke-39 dan Febri Hariyadi di menit ke-90+1 memastikan Persib mengamankan tiga poin pertama musim ini.
Putros mengaku cukup menikmati peran barunya, terlebih ketika bekerja sama dengan Beckham Putra di sektor kiri.
“Beckham adalah pemain bagus, saya cukup menikmati main satu garis dengannya, dia pemain bagus. Dia bisa bekerja sama juga dia pandai berlari dengan bola sendirian,” kata Frans Putros.
“Saya sekarang sedang menikmati bermain di posisi ini dan tentu masih harus terus memperbaiki,” ujar Putros.
Langkah Berani Bojan Hodak
Pilihan Bojan Hodak untuk memainkan Putros di posisi bek kiri terbilang berani. Pasalnya, di bangku cadangan tersedia dua pemain yang berposisi natural bek kiri, yaitu Zalnando dan Rezaldi Hehanussa.
Keputusan tersebut terbukti tepat. Persib tampil kokoh di lini belakang dan meraih kemenangan tanpa kebobolan.
Bagi Putros, tiga poin di laga pembuka menjadi bekal penting untuk menghadapi jadwal padat. Persib akan menjamu Manila Digger FC (Filipina) pada babak play-off AFC Champions League Two (ACL 2) 2025/2026, sebelum melawat ke markas Persijap Jepara di pekan kedua BRI Super League.
“Penting kami bisa mendapatkan tiga poin, semua terlihat solid, kami tim dengan banyak pemain baru, tak mudah untuk laga pertama, tapi kami semua terlihat bagus. Tiga poin jadi paling penting untuk awalan yang bagus,” pungkasnya.
Sumber: I.League
Klasemen BRI Super League 2025/2026
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR