
Bola.net - Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ASBWI) kembali menyelenggarakan Festival Sepak Bola Putri U-12 setelah sukses menggelar di berbagai provinsi sejak 2022. Kali ini, festival berlangsung di Stadion Tri Matra Kodiklat TNI Serpong, Tangerang Selatan, Banten, pada 26 November 2023.
Festival Sepak Bola Putri U-12 di Banten diikuti delapan tim. Mereka berasal dari Jakarta, Tangerang, Tangerang Selatan, dan Subang.
Delapan tim tersebut kemudian dibagi menjadi dua grup. Grup A diisi oleh Gelora Putri, Princess Wijaya Saputra B, Putri Tangsel, dan FFA, sedangkan Grup B dihuni Putri BMIFA, None Mude Tangsel, Putri JP Jakarta, serta Princess Wijaya Saputra A.
"Saya mewakili Ketua Umum ASBWI, bapak H. Nadalsyah mengucapkan terima kasih untuk seluruh peserta yang telah hadir dan bersemangat serta membuktikan bahwa wanita juga ada di sepak bola.Terima kasih juga untuk ASBWI Banten, Asprov PSSI Banten, serta Rumah Cemara yang telah
berkolaborasi dengan ASBWI," ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) ASBWI, Souraiya Farina.
"Target dari Festival U-12 ini adalah untuk sosialisasi dan pemassalan sepak bola wanita. Tujuan kami, menjadi juara Piala Asia 2038."
"Tapi ini tidak akan berhenti disini dan akan ada kompetisi lainnya. Soal Liga 1 Putri, kapanpun PSSI memberikan mandat, ABSWI siap. Tapi, itu merupakan ranah dan kebijakan dari PSSI dan PSSI pasti tahu yang terbaik siapa yang akan diberikan mandatnya untuk menggelar Liga 1," tambah Souraiya Farina.
Usung Tema Indonesia Tanpa Stigma
Festival Sepak Bola Putri U-12 di Banten mengusung tema "Indonesia Tanpa Stigma". Dalam festival ini diberikan edukasi mengenai isu-isu sosial seperti kesetaraan gender dan perundungan di sepak bola.
"Tema yang kami angkat bersama Rumah Cemara dan FIFA Foundation mengangkat isu kesetaraan gender karena sepak bola ini bukan hanya untuk pria tapi juga wanita. Bagimana wanita berani untuk bersuara dan mewujudkan mimpi," tutur Souraiya Farina.
"Selama ini yang kami lihat sepak bola masih didominasi pria. ASBWI memperjuangkan hak-hak dan memberikan fasilitas untuk wanita bermain sepak bola. Tentunya acara ini seru dan antusias melihat pemain-pemain sepak bola U-12 bermain sangat lepas dan menikmati permainan," timpal Shilpi selaku perwakilan Rumah Cemara.
Daftar Peserta Festival Sepak Bola Putri U-12 Banten 2023:
• Gelora Putri
• Princess Wijaya Saputra B
• Putri Tangsel
• FFA
• Putri BMIFA
• None Mude Tangsel
• Putri JP
• Princess Wijaya Saputra A
Daftar Peraih Gelar Individu Festival Sepak Bola Putri U-12 Banten 2023:
1. Elbian Defika (PUTRI BMIFA) - Best Goalkeeper
2. Faza Milan Azdra (FFA) - Best Player
3. Puan Andhiko (PUTRI JP) - Top Scorer (4 goal)
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diikuti 8 Tim, ASBWI Sukses Gelar Festival Sepak Bola Putri U-12 di Banten
Bola Indonesia 27 November 2023, 18:55
-
Sukses Gelar Turnamen Sepak Bola Putri U-15, ASBWI Siap Gulirkan Kompetisi U-17
Bola Indonesia 21 Agustus 2023, 08:27
-
ASBWI Resmi Gulirkan Turnamen Sepak Bola Putri U-15
Bola Indonesia 14 Agustus 2023, 21:00
-
ASBWI Gelar Turnamen Sepak Bola Putri U-15, Berikut Hasil Drawing dan Jadwalnya
Bola Indonesia 12 Agustus 2023, 04:35
-
Launching Logo Baru, ASBWI Berencana Gelar Piala Ibu Negara
Bola Indonesia 29 Juni 2023, 21:55
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR