
Bola.net - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso menuding wasit punya dendam kepada tim Kota Pahlawan. Pernyataan itu diungkapkan Aji usai timnya takluk dari Persik Kediri pada pekan ke-31 BRI Liga 1 2022/2023, Sabtu (18/03/2023).
Persebaya kalah dari Persik Kediri dengan skor tipis 0-1 di Stadion Brawijaya, Kediri. Gol semata wayang tuan rumah dicetak Flavio Silva melalui titik putih pada menit 80'.
"Wasit-wasit yang memimpin ini sepertinya dengan bukti-bukti yang nyata mereka memiliki dendam pribadi terhadap Persebaya," ungkap Aji Santoso dalam sesi jumpa pers usai pertandingan.
"Agus Fauzan (yang) memimpin hari ini tadi, Pahabol benar-benar handball seratus persen tidak ditiup dan Musthofa Umarella yang dekat juga tidak meniup," sambungnya.
Pernah Bermasalah dengan Persebaya
Aji Santoso berani menuding keduanya memiliki dendam karena keduanya pernah bermasalah dengan Persebaya. Bahkan salah satunya sempat disanksi PSSI.
Musthofa Umarella pernah dilaporkan Persebaya karena mengambil keputusan kontroversial dalam laga kontra Persela. Dia pun langsung diistirahatkan.
"Agus Fauzan yang pertama saya yakin punya dendam pribadi terhadap tim Persebaya, tidak boleh itu," lanjut Aji Santoso.
"Buktinya apa? bukti yang sangat nyata ketika pertandingan di Bali Persebaya melawan Madura United dia jarak dua meter Samsul dihajar kena kaki tidak diberi penalti," tegasnya.
Minta Erick Thohir Segera Perbaiki
Oleh karena itu, Aji Santoso meminta kepada Ketua Umum PSSI, Erick Thohir agar memperbaiki kualitas wasit. Sehingga, klub tidak dirugikan dengan keputusannya.
"Saya berharap ketua yang baru segeralah memperbaiki kualitas wasit, kalah menang di dalam sepak bola normal saya bisa menerima," Aji menambahkan.
"Kalau mereka mengatakan itu penalti oke saya terima penalti, tetapi ada pemain mereka (Persik) dua kali handball enggak ditiup ya makanya saya bilang mengerikan sepak bola kami kalau begini terus," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Klasemen BRI Liga 1 2022/2023
Baca Juga:
- Gol Penalti Flavio Silva Pastikan Persik Raih Kemenangan Keenam Beruntun!
- Wakil Presiden Persija: Jangan Lagi Terjadi Bentrok Jadwal BRI Liga 1 dengan FIFA Matchday
- Prediksi BRI Liga 1: RANS Nusantara vs Persita Tangerang 19 Maret 2023
- Lumat Borneo FC Samarinda, PSS Sleman Akhiri Tujuh Laga Tanpa Kemenangan
- Hasil BRI Liga 1 Persik Kediri vs Persebaya Surabaya: Skor 1-0
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gol Penalti Flavio Silva Pastikan Persik Raih Kemenangan Keenam Beruntun!
Open Play 18 Maret 2023, 18:52
-
Hasil BRI Liga 1 Persik Kediri vs Persebaya Surabaya: Skor 1-0
Bola Indonesia 18 Maret 2023, 16:49
-
Tantang Persik, Persebaya Tak Mau Senasib dengan Persija dan Persib
Bola Indonesia 18 Maret 2023, 00:33
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR