Bola.net - - Gagal mendapat poin kala berjamu ke kandang PSM Makassar tak membuat Jafri Sastra tak mengabaikan perjuangan anak asuhnya. Pelatih Mitra Kukar ini memberi kredit khusus pada perjuangan anak asuhnya dalam laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 tersebut.
"Anak-anak sudah tampil maksimal," ujar Jafri.
"Mereka sudah tampil baik sepanjang 90 menit pertandingan," sambungnya.
Namun demikian, menurutnya, penampilan para pemainnya masih bercela. Mereka lengah di menit akhir pertandingan.
"Ini yang dimanfaatkan PSM untuk mencetak gol," tuturnya.
Sebelumnya, Mitra Kukar menelan kekalahan pada laga pekan ke-30 mereka di ISC A 2016 kontra PSM Makassar. Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Andi Mattalatta, Minggu ini, Naga Mekes kalah dengan skor 1-2. Dua gol yang bersarang ke gawang Shahar Ginanjar pada laga ini diceploskan Titus Bonai. Sementara, gol balasan Mitra Kukar dicetak Marlon da Silva.
Dengan kekalahan ini, posisi Mitra Kukar melorot ke peringkat delapan klasemen sementara. Mereka mengumpulkan 46 poin dari 30 pertandingan.
Selanjutnya, Mitra Kukar bakal menjamu Persija Jakarta pada laga pekan ke-31 ISC A 2016. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Jumat (03/12) malam.
(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dikalahkan PSM, Penggawa Mitra Kukar Tetap Dipuji
Bola Indonesia 28 November 2016, 15:37
-
Amunisi Minim, Mitra Kukar Tak Gentar di Kandang PSM Makassar
Bola Indonesia 27 November 2016, 11:32
-
Persiapan Tak Ideal, Mitra Kukar Tak Mau Menyerah Begitu Saja
Bola Indonesia 26 November 2016, 18:39
-
Ke Kandang PSM, Persiapan Mitra Kukar Tak Ideal
Bola Indonesia 26 November 2016, 18:33
-
Mitra Kukar Puji Permainan Gresik United
Bola Indonesia 22 November 2016, 11:48
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR