
Bola.net - - Pelatih Arema FC, Joko Susilo, menanggapi kabar miring bahwa timnya bakal mengalah demi membantu Semen Padang. Ia menegaskan, siapa pun yang berniat tak baik pada laga tersebut pasti bakal ketahuan.
Sempat muncul kabar miring jelang laga antara Arema dan Semen Padang yang digelar di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu malam. Arema diisukan bakal mengalah demi menyelamatkan Kabau Sirah dari jeratan degradasi.
"Saya hanya bilang, 'Becik ketitik, olo ketoro.' Kalau memang ada niat jelek, pasti akan ketahuan. Niat jelek kan bisa seperti bermain tidak fair, tidak sepenuh hati. Saya yakin, semua pasti akan dapat balasan," ujar Joko.
Menurut pelatih yang karib disapa Gethuk ini, tak ada alasan bagi Arema untuk menolong Semen Padang. Pasalnya, dua klub ini sama-sama klub profesional. "Jangan khianati profesionalisme tersebut," tuturnya.
Semen Padang saat ini memang sangat memerlukan kemenangan pada laga pekan ke-33 Liga 1 ini. Pasalnya, posisi mereka di klasemen sementara saat ini masih belum aman dari ancaman degradasi.
Kabau Sirah sementara ini berada di peringkat 15 klasemen sementara Liga 1. Mereka mengumpulkan 32 poin, lebih baik satu angka ketimbang Perseru Serui yang berada di zona degradasi.
Gethuk menegaskan bahwa kabar miring yang menerpa timnya adalah sesuatu yang wajar. Pasalnya, tak sedikit pihak yang tak suka dengan mereka. "Silahkan saja. Namun, saya tekankan, apa yang kita lakukan pasti akan mendapat balasan," tandasnya. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Target Bagas Adi Nugroho Pada Penghujung Liga 1
Bola Indonesia 2 November 2017, 20:24
-
Bidik Kemenangan dari Semen Padang, Ini Persiapan Arema FC
Bola Indonesia 2 November 2017, 19:17
-
Dituding Bakal Mengalah Lawan Semen Padang, Ini Kata Arema FC
Bola Indonesia 2 November 2017, 17:12
-
Arema Ogah Main Sepakbola Gajah Demi Bantu Semen Padang
Bola Indonesia 1 November 2017, 17:26
-
Kembali Merumput, Ini Perasaan Bagas Adi Nugroho
Bola Indonesia 1 November 2017, 02:48
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR