Bola.net - - Gelandang Eka Ramdani dipastikan akan berseragam Persib Bandung untuk kompetisi musim 2018. Ebol, sapaan akrabnya, harus mengurungkan niatnya untuk tetap berseragam Persela Lamongan musim depan.
Eka pun dikabarkan sudah pamit kepada manajemen Laskar Joko Tingkir. Bahkan, Ebol juga meminta maaf karena tidak bisa bertahan di Lamongan demi menuruti permintaan keluarga supaya memilih klub yang lebih dekat.
"Eka sudah ke Persib, kemarin juga sudah pamitan, dia sudah menyampaikan permohonan maaf," ungkap Manajer Persela, Yunan Ahmadi kepada Bola.net.
"Dia kan dari awal dengan kita, cuma karena ada tawaran yang dekat dan permintaan keluarga, akhirnya dia balik lagi ke Persib," imbuhnya.
Dikatakan Yunan, dengan lepasnya Eka, tentu Persela harus mencari gelandang pengganti yang juga punya kemampuan sepadan dengan eks Semen Padang tersebut. Namun, ia menyerahkan sepenuhnya kepada tim pelatih.
"Kalau untuk penggantinya, kami serahkan kepada tim pelatih," pungkasnya.
Eka sendiri memang sudah resmi bergabung dengan Persib. Pemain kelahiran Purwakarta, Jawa Barat tersebut sudah hadir di latihan pada latihan Persib sejak hari pertama digelar. Karakter bermain Eka sesuai dengan keinginan pelatih Roberto Carlos Mario Gomez.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eka Ramdani Pamit ke Persela untuk Gabung Persib
Bola Indonesia 24 Desember 2017, 14:02
-
Aji Santoso Persilakan Eka Ramdani Gabung Persib
Bola Indonesia 20 Desember 2017, 15:49
-
Persela Tak Mau Hambat Keinginan Eka Ramdani Gabung Persib
Bola Indonesia 19 Desember 2017, 05:50
-
Eka Ramdani Latihan di Persib, Ini Komentar Persela
Bola Indonesia 15 Desember 2017, 20:28
-
Kembalinya Eka Ramdani ke Persib Dapat Sambutan Baik dari Gadis Viking
Bola Indonesia 14 Desember 2017, 09:23
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


















KOMENTAR