
Bola.net - Persija Jakarta memetik kemenangan penting dengan skor 2-1 atas Arema FC pada pekan ke-12 BRI Super League, Sabtu (8/11) malam WIB. Sosok yang menjadi bintang kemenangan bukan striker asing atau pemain senior, melainkan penyerang lokal yang mulai mencuri perhatian: Eksel Runtukahu.
Pemain asal Sulawesi Utara itu mencetak dua gol, keduanya lewat sundulan, yang membuat banyak orang teringat pada legenda hidup Persija, Bambang Pamungkas. Ketajaman di udara dan penempatan posisi yang cerdas menjadi kunci penampilannya malam itu. Dalam situasi sulit, Eksel menjelma sebagai penyelamat tim ibu kota.
Kemenangan ini terasa spesial karena menjadi pembuktian bagi Eksel. Dalam laga tersebut, ia dipercaya menjadi starter untuk kedua kalinya di liga musim ini.
Sebelumnya, ia tampil impresif saat menghadapi PSBS Biak di ajang lain dan memberikan satu assist. Kini, kepercayaan Mauricio Souza kembali dibayar tuntas dengan dua gol yang menentukan hasil pertandingan.
Kepercayaan Pelatih yang Dibayar Tuntas oleh Eksel Runtukahu

Dua gol Eksel menunjukkan ketajaman dan kecerdasan membaca arah bola. Gol pertamanya tercipta berkat umpan lambung Bruno Tubarao dari sisi kanan, disusul gol kedua melalui umpan silang Emaxwell Souza dari kiri. Dia juga punya fisik kuat untuk berduel dengan lawan.
Atas performa luar biasa tersebut, Eksel dinobatkan sebagai Man of The Match. Ia pun merespons dengan penuh kerendahan hati.
"Terima kasih kepada Coach yang telah memberikan saya kesempatan bermain, dan terima kasih juga untuk seluruh rekan setim. Meskipun kami tidak bermain bagus, kami tetap bisa meraih kemenangan. Semua ini patut disyukuri, berkat Tuhan dan keluarga besar Persija yang selalu mendoakan kami,” kata Eksel dikutip dari situs resmi I.League.
Bimbingan Bambang Pamungkas

Tak butuh waktu lama bagi publik untuk membandingkan gaya main Eksel dengan Bambang Pamungkas. Dua gol lewat sundulan membuatnya disebut-sebut sebagai penerus 'raja udara' Persija itu.
Eksel tak menampik, dirinya memang mengidolakan Bepe dan sering belajar langsung dari sang legenda.
“Saya sering berbicara dengan Mas Bepe. Selain berbincang, saya memang sudah lama mengidolakan beliau. Saya sering menonton video permainannya dan selalu menikmati cara dia bermain,” ucap Eksel.
Sumber: I.League
Klasemen BRI Super League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- Prediksi BRI Super League: Dewa United vs PSM Makassar 9 November 2025
- Prediksi BRI Super League: Madura United vs Persijap Jepara 9 November 2025
- Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Borneo FC 9 November 2025
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
- BRI Super League: Pelatih Baru Datang Mengubah Filosofi Permainan PSM Makassar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eksel Runtukahu dan Sundulan ala Bambang Pamungkas di Pekan ke-12 BRI Super League
Bola Indonesia 9 November 2025, 15:11
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Pergi, Pelatih Ini Ditunjuk Pimpin Chelsea Hadapi Manchester City
Liga Inggris 3 Januari 2026, 11:52
-
Daftar Pemain Voli Putri Medan Falcons di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:39
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:10
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:37
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Popsivo Polwan di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:24
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 3 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 09:56
-
Daftar Pemain Voli Putri Bandung bjb Tandamata di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 09:37
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR