Fabio Lefundes Sindir Wasit Persija Vs Madura United di BRI Liga 1: Kita Dapat Bola, tapi Laga Langsung Usai

Bola.net - Wasit Ginanjar Rahman Latif meniup peluit panjang ketika sepakan Reva Adi Utama membentur tiang gawang Persija Jakarta dan disambar Lulinha. Akibatnya, kemenangan Madura United terenggut di depan mata.
Madura United bermain imbang 0-0 dengan Persija pada pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/2023, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (17/9) malam WIB.
Kedua tim bermain alot sepanjang pertandingan. Baik Madura United dan Persija bermain sengit di atas lapangan.
Madura United sempat kebingungan pada injury time. Ketika itu, kiper Persija, Andritany Ardhiyasa maju hingga hampir tengah lapangan untuk mengoper bola.
Namun, operan Andritany tersangkut di kaki bek Madura United, Reva Adi. Begitu Reva Adi menahan bola, wasit meniup peluit panjang.
Padahal ketika itu, Reva Adi sedang berancang-ancang untuk menendang bola ke gawang Persija yang sudah kosong karena ditinggalkan Andritany. Bola sepakan tendangan Reva Adi lalu membentur tiang gawang Macan Kemayoran.
Gelandang Madura United, Luiz Marcelo Morais dos Reis tiba-tiba datang untuk mengejar bola. Bola yang memantul dari tiang gawang lalu disambar ke gawang Persija.
Namun, wasit menganggap gol itu tidak sah. Sebab, ia lebih dulu meniup peluit panjang.
Ketika Reva Adi menendang, para pemain Persija pun sudah menunjukan gestur bahwa pertandingan telah selesai. Asisten wasit di belakang gawang juga mulai memasuki lapangan.
"Terakhir kami cetak gol. Tapi tidak bisa dipercaya apa yang terjadi di lapangan. Saya mau tanya sama kalian (wartawan). Kalau Andritany passing, apakah pertandingan akan habis?" ujar Lefundes, saat sesi jumpa pers usai laga.
"Kami dapat bola, tapi langsung habis pertandingan. Tapi, mau bagaimana lagi masih terjadi hal-hal seperti ini," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Puas Dapat 1 Poin
Kendati begitu, secara keseluruhan Lefundes puas dengan penampilan anak asuhnya. Apalagi menurutnya, bermain di kandang Persija tidaklah mudah.
"Kami sudah tahu pertandingan di sini susah karena ada banyak hal terjadi di lapangan. Kami tahu Persija datang untuk coba menangkan pertandingan ini," tuturnya.
"Mereka main dengan motivasi tinggi. Kami tahu skuad Persija luar biasa karena mereka siap untuk berjuang sampai akhir," imbuh Lefundes.
Meski seri, Madura United tetap kokoh di puncak klasemen. Sementara Persija kini naik ke posisi empat.
Klasemen BRI Liga 1 2022/2023
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Ayo Tonton Lagi! Persija Banyak Peluang Tapi Imbang Tanpa Gol Lawan Madura United
- BRI Liga 1: Persija dan The Jakmania Berikan Tribute untuk sang Legenda Ismed Sofyan
- Menyusup ke Kandang Persik Kediri, Sejumlah Oknum Aremania Diamankan
- Hasil BRI Liga 1: Persija Jakarta Imbang Tanpa Gol dengan Madura United, Upaya Kudeta Puncak Klaseme
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
9 Pemain Persija Jakarta Dipanggil Timnas, Thomas Doll: Semoga Kembali Tanpa Cedera
Bola Indonesia 18 September 2022, 16:56
-
Komentar Thomas Doll usai Persija Gagal Kudeta Madura United
Bola Indonesia 18 September 2022, 06:52 -
Ayo Tonton Lagi! Persija Banyak Peluang Tapi Imbang Tanpa Gol Lawan Madura United
Open Play 18 September 2022, 00:04
-
Dipromosikan ke Timnas Indonesia, Bek Persija: Shin Tae-yong Percayakan Beban Berat ke Saya
Tim Nasional 17 September 2022, 22:53
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR