Bola.net - - FIFA akhirnya merespon permintaan PSSI terkait sejumlah perubahan regulasi yang direncanakan diterapkan di Liga 1. Otoritas tertinggi sepakbola dunia ini meminta PSSI menjelaskan lebih detil terkait perubahan-perubahan tersebut.
Dalam surat mereka tertanggal 12 April 2017, FIFA menilai PSSI belum menjelaskan opsi-opsi apa saja yang telah mereka pertimbangkan sebelum mengambil keputusan untuk mengubah sejumlah regulasi. Mereka ingin mendapatkan informasi lebih detil dari PSSI terkait hal ini.
"Sebagai contoh, salah satu masalah yang mungkin timbul adalah konsekuensi jika salah satu klub tidak bisa memenuhi aturan tersebut," tulis FIFA dalam surat yang ditujukan pada Plt Sekjen , Joko Driyono itu.
"Kami juga tertarik untuk mengetahui pandangan PSSI terkait bagaimana tambahan pergantian pemain bakal diterapkan dan skenario yang direncanakan terkait, misalnya, cedera dan pengusiran pemain," sambung mereka pada surat yang ditandatangani Deputi Sekjen FIFA, Marco Villiger ini.
Sebelumnya, pada 4 April lalu, PSSI telah berkirim surat kepada FIFA. Mereka menginformasikan dan berkonsultasi terkait adanya rencana untuk mengubah sejumlah regulasi untuk diterapkan di Liga 1.
Salah satu regulasi yang bakal diubah adalah pergantian pemain. PSSI menginginkan agar dalam sebuah pertandingan ada lima kali pergantian pemain, alih-alih hanya tiga sesuai Laws of The Game. Ini untuk mengantisipasi adanya kewajiban sebuah tim memainkan tiga pemain muda minimal selama 45 menit dalam tiap pertandingan.
Lebih lanjut, FIFA mengapresiasi hasrat PSSI untuk mengembangkan pembinaan pemain muda di Indonesia. Namun, mereka menegaskan bahwa pembinaan pemain muda tak bisa dilakukan secara instan, terlebih hanya dengan mengubah aturan kompetisi.
"Dari pengalaman kami, pengembangan pemain muda yang berhasil membutuhkan banyak hal, termasuk kerja sama antara federasi, klub, pengelola liga dan badan publik, termasuk pemerintah."
"Diperlukan juga komitmen dan rencana jangka panjang yang komprehensif," tandas mereka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
FIFA Minta PSSI Paparkan Konsep Perubahan Regulasi Liga 1
Bola Indonesia 14 April 2017, 12:35
-
PSSI Belum Putuskan Kandidat Sekjen Baru
Bola Indonesia 12 April 2017, 15:11 -
PSSI Pastikan Persiapan Kick-Off Liga 1 Lancar
Bola Indonesia 12 April 2017, 14:39
-
PSSI Ungkap Alasan Tunjuk Joko Driyono Sebagai Plt Sekjen
Bola Indonesia 11 April 2017, 17:15
-
Gede Widiade Tidak Langgar Aturan FIFA
Bola Indonesia 11 April 2017, 15:20
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR