Bola.net - - Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy membeberkan penyebab kekalahan timnya saat bersua Barito Putera pada laga pembuka Jakajaya Friendly Game 2018. The Guardian dipaksa menyerah oleh Laskar Antasari dengan skor 1-2.
Menurut Simon, pada laga ini dirinya sengaja mencoba sesuatu yang baru dengan menerapkan formasi baru di babak pertama. Tapi hal itu justru menjadi bumerang bagi timnya karena tidak semua pemain memahami apa yang diinginkannya di lapangan.
"Jadi ada beberapa poin tadi bisa dibilang bagus dan ada beberapa poin yang kelihatannya kurang," ungkap Simon usai pertandingan.
"Mungkin mereka sedikit belum paham positioningnya dan juga kerja kerasnya di babak pertama kurang, bisa jadi ada sedikit kebingungan," terang juru taktik asal Britania Raya ini.
Terbukti, ketika di babak kedua ia menerapkan formasi seperti biasanya, para pemain bisa lebih menguasai jalannya pertandingan. Bahkan mampu memperkecil ketertinggalan lewat satu gol Dendi Sulistiawan ketika laga berjalan lima menit.
"Cuma kita dalam situasi sudah kebobolan dua gol lebih dulu, lalu di babak kedua kita mencoba mengejar tapi sedikit susah," tegasnya.
Apalagi kata Simon Barito Putera juga mampu bermain baik dengan pertahanan yang kokoh sehingga sulit ditembus oleh Jajang Mulyana dan kolega. Bahkan para penggawa Laskar Antasari menebar ancaman melalui counter attack yang membahayakan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Formasi Baru Jadi Bumerang Untuk Bhayangkara FC
Bola Indonesia 9 Maret 2018, 20:05
-
Faktor Mental Jadi Kunci Kemenangan Barito Putera
Bola Indonesia 9 Maret 2018, 19:08
-
Brace Samsul Arif Menangkan Barito Putera Atas Bhayangkara FC
Bola Indonesia 9 Maret 2018, 19:02
-
Jacksen Tiago Beber Kiat Barito Hadapi Jadwal Padat Musim 2018
Bola Indonesia 8 Maret 2018, 11:55
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR