
Bola.net - Persebaya Surabaya tampil bagus pada pekan ke-3 BRI Super League 2025/26. Bajul Ijo berpesta gol dengan kemenangan 5-2 atas Bali United FC di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (23/8/2025) malam WIB.
Dari pesta gol tersebut, sosok Francisco Rivera menjadi figur sentral dalam menggerakkan permainan tim. Dia menggendong performa Persebaya di awal musim.
Gelandang asal Meksiko berusia 30 tahun itu sukses mencetak satu gol dan satu assist di laga melawan Serdadu Tridatu. Kontribusi tersebut menambah catatan impresif Rivera di awal musim ini, dengan torehan dua gol dan satu assist hanya dari tiga pertandingan.
Hasil kemenangan atas Bali United membawa Persebaya meraih tiga poin kedua musim ini, setelah sebelumnya menundukkan Persita Tangerang.
Rivera menjadi pembeda di dua kemenangan tersebut, membuktikan kapasitasnya sebagai motor serangan sekaligus penyelamat tim di momen krusial.
Peran Sentral Rivera untuk Bajul Ijo
Sejak awal musim, Rivera menjadi sosok yang tak tergantikan dalam skema permainan Persebaya. Selain mencetak gol, dirinya juga punya kemampuan mengatur tempo permainan dan memberikan umpan-umpan kunci yang membuka ruang bagi rekannya di lini depan. Tidak berlebihan jika banyak yang menyebut dirinya sebagai jantung serangan Bajul Ijo.
Kontribusi Rivera sangat terasa dalam dua kemenangan beruntun yang diraih Persebaya. Saat menghadapi Persita Tangerang, ia mencetak satu-satunya gol kemenangan.
Sementara melawan Bali United, ia kembali unjuk kualitas dengan torehan satu gol dan satu assist. Kehadirannya membuat permainan Persebaya lebih hidup dan berbahaya. Total, Rivera telah mencetak
Jejak Karier yang Menunjukkan Kualitasnya
Rivera bukanlah sosok asing di sepak bola Indonesia. Namanya mulai mencuat saat membela Madura United pada musim 2023/24, dengan catatan sembilan gol dan 15 assist dari 36 pertandingan.
Performanya kala itu langsung mencuri perhatian hingga membuat Persebaya kepincut merekrutnya. Di musim debut bersama Bajul Ijo, ia melanjutkan ketajamannya dengan torehan delapan gol dan tujuh assist.
Lebih dari sekadar statistik, Rivera juga mencatat sejarah sebagai pemain asal Meksiko pertama yang berkiprah di Liga Indonesia. Ia bahkan pernah dinobatkan sebagai pemain terbaik Liga 1 2023/24.
Dengan pengalaman bermain di berbagai klub Meksiko hingga mencicipi kompetisi Eropa bersama FC Llapi di Kosovo, Rivera membawa kualitas sekaligus mentalitas yang kini menjadi aset berharga bagi Persebaya.
Sumber: I.League
Klasemen BRI Super League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- BRI Super League - Reaksi Kocak Bojan Hodak saat Ditanya Rumor Thom Haye ke Persib: Siapa Dia? Mungkin Sedang di Pesawat
- BRI Super League - Bojan Hodak Bingung Mau Ngomong Apa usai 2 Penalti Persib Gagal vs PSIM: Saya Tidak Ingat Kapan Terakhir Kali...
- Hasil BRI Super League Madura United vs Persita Tangerang: Berbagi Angka Lewat Gol Penalti
- Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor BRI Super League 2025/2026
- Hasil BRI Super League PSIM Yogyakarta vs Persib Bandung: Dua Penalti Gagal, Maung Bandung Paksakan Hasil Imbang 1-1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
-
Presiden Prabowo Targetkan Produksi Mobil dan Motor Nasional Menuju Indonesia Emas 2045
News 17 November 2025, 14:51
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 17 November 2025, 14:48
-
Diskon Tiket Pesawat untuk Natal dan Tahun Baru, Penerbangan Dimulai 22 Desember 2025
News 17 November 2025, 14:35
-
Nestapa Pecco Bagnaia, Akui 2025 Musim Terburuknya di MotoGP: Tapi Saya Nggak Boleh Marah!
Otomotif 17 November 2025, 14:31
-
Eks Chelsea Ini Ungkap Dua Biang Kerok yang Bikin Performa Liverpool Terjun Bebas
Liga Inggris 17 November 2025, 14:30
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR