
Bola.net - Pujian dilontarkan Muhadjir Effendy ihwal berlangsungnya gelaran Piala Menpora 2021. Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) ini menilai gelaran turnamen pramusim ini berlangsung sangat bagus.
"Secara umum, dari even yang digelar di berbagai tempat sangat bagus. Kita memang pantau dan ini akan dijadikan dasar pertimbangan untuk melaksanakan even berikutnya," puji Muhadjir.
Muhadjir hadir langsung dalam laga Perempat Final Piala Menpora 2020 antara Persija Jakarta dan Barito Putera. Ia hadir dalam laga yang dihelat di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (10/04) untuk melihat langsung dan memberi dukungan terhadap pelaksanaan turnamen ini.
"Saya sepakat denganMenpora untuk berbagi tugas memberi motivasi agar persepakbolaan kita menggeliat setelah sekian lama mengalami hibernasi," tutur Muhadjir.
"Terpenting adalah bagaimana persepakbolaan kita menemukan bentuk aktivitasnya dalam musim pandemi yang abnormal," sambungnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Jajaki Laga dengan Penonton
Muhadjir mengaku saat ini sedang menjajaki kemungkinan gelaran sepak bola digelar dengan penonton. Pasalnya, menurut mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang ini, tanpa penonton gelaran sepak bola terasa tak komplet.
"Kami jajaki kemungkinan mulai ada penonton. Dalam waktu dekat kami akan evaluasi pelaksanaan ini," kata Muhadjir.
"Bagaimanapun, sepak bola tanpa penonton seperti makan nggak ada garamnya," ia menambahkan.
PSSI Berterima Kasih Dukungan Menko PMK
Sementara itu, kehadiran langsung Menko PMK Muhadjir Effendy pada ajang Piala Menpora 2021 mendapat sambutan positif dari PSSI. Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto, yang mendampingi Muhadjir
"PSSI berterima kasih Menko PMK hadir untuk melihat pelaksanan protokol kesehatan hari ini. Tak hanya melalui laporan tertulis, tapi juga menyajikan kepada beliau kondisi lapangan sehingga bisa menjadi evaluasi memohon izin Liga 1 nanti," papar Iwan.
Sementara itu, Iwan juga menegaskan bahwa PSSI dan PT LIB akan terus belajar dan menyempurnakan prosedur dalam menyelenggarakan kompetisi. Menurutnya, mereka juga akan belajar dari evaluasi penyelenggaraan Piala Menpora 2021.
"Tidak ada yang lebih pandai untuk melaksanakan turnamen dan kompetisi pada era pandemi. Semua kita belajar. Nanti liga akan dihelat sesuai evaluasi turnamen ini," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadir di Kanjuruhan, Menko PMK Puji Gelaran Piala Menpora 2021
Bola Indonesia 10 April 2021, 19:26
-
Mendikbud Sambut Positif Bergulirnya Gala Siswa
Bola Indonesia 12 Mei 2018, 20:31
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

















KOMENTAR