
Bola.net - Arema FC memetik kemenangan di lanjutan BRI Liga 1 2024/2025. Berhadapan dengan Barito Putera, Singo Edan menang dengan skor 4-2.
Gol kemenangan Arema FC dicetak oleh Dalberto Luan, Dedik Setiawan, Charles lokolingoy dan Salim Tuharea. Sementara Barito memperkecil kedudukan berkat gol Matias Mier dan Eksel Runtukahu.
Berkat tambahan tiga poin ini, Arema naik ke peringkat enam dengan raihan 42 poin. Sementara Barito Putera tertahan di peringkat 13 dengan raihan 29 poin.
Simak jalannya pertandingan di bawah ini.
Babak Pertama
Berstatus sebagai tuan rumah, Arema FC tampil menekan. Mereka benar-benar tampil dominan di 20 menit awal pertandingan.
Setelah membuat beberapa peluang, Arema akhirnya pecah telur di menit ke-23. Memanfaatkan umpan Julian Guevara, Dalberto Luan sukses mencetak gol pertama Arema di laga ini.
Lima menit berselang, Arema sukses memperlebar keunggulan menjadi 2-0. Dedik Setiawan mencatatkan namanya di papan skor setelah umpan Charles Lokolingoy ia selesaikan dengan sempurna.
Tertinggal dua gol, Barito Putera mencoba menaikkan intensitas serangan mereka. Di menit ke-35, Matt Mier sukses mencetak gol sehingga kedudukan menjadi 2-1.
Namun empat menit berselang, Arema kembali melebarkan keunggulan mereka atas tim tamu. Charles Lokolingoy sukses mencetak gol memanfaatkan umpan terukur dari Bayu Setiawan.
Skor 3-1 menutup jalannya babak pertama.
Simak jalannya babak kedua di bawah ini.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Barito Putera membuat dua pergantian. Novan Setya Sasongko dan Tegar Infantrie ditarik dan digantikan Chi Shung Moon dan Rizky Pora.
Baru delapan menit babak kedua berjalan, Arema harus bermain dengan 10 pemain. Thales mendapatkan kartu merah langsung atas pelanggaran keras yang ia lakukan.
Meski bermain dengan 10 pemain, Arema tidak menurunkan tempo permainan mereka. Sehingga terjadi jual beli serangan yang seru antara kedua tim.
Di menit ke-74, Arema justru menambah keunggulan mereka menjadi 4-1. Pemain pengganti mereka, Salim Tuharea sukses membobol gawang tim tamu.
Namun Barito memberikan respon cepat. Sembilan menit berselang, kedudukan berubah menjadi 4-2 usai Eksel Rutukahu menyelesaikan umpan Rizky Pora menjadi gol.
Di sisa babak kedua, Barito benar-benar membombardir pertahanan Arema FC. Namun Singo Edan mampu menjaga keunggulan 4-2 mereka hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Susunan Pemain kedua Tim
Arema FC (4-4-2): Lucas Frigeri; Johan Amat Farizi, Julian Guevara, Thales Lira, Achmad Syarif Maulana; Dedik Setiawan, Pablo Oliveira, Arkhan Fikri, Bayu Setiawan; Charles Lokolingoy, Dalberto Luan
Pelatih: Ze Gomes
Barito Putera (4-3-3): Nor Halid; Novan Sasongko, Yuswanto Aditya, Anderson Nascimento, Aditya Daffa; Murilo Mendes, Matt Mier, Lucas Morelatto; Jaime Moreno
Pelatih: Vitor Tinoco
Statistik Pertandingan
Arema FC - Barito Putera
Goals: 4-2
Total Shots: 14-15
Shots on Target: 7-3
Posession: 46%-54%
Fouls: 16-19
Offsides: 0-0
Klasemen BRI Liga 1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1 2024/2025, Arema FC vs Barito Putera: Skor 4-2
Bola Indonesia 13 Maret 2025, 22:27
-
Hasil Atletico Madrid vs Real Madrid: Skor 1-0 (Agg. 2-2; Pen. 2-4)
Liga Champions 13 Maret 2025, 05:51
-
Hasil Arsenal vs PSV Eindhoven: Skor 2-2 (Agg. 9-3)
Liga Champions 13 Maret 2025, 04:58
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR