
Bola.net - Hasil BRI Liga 1 2024/2025 hari ini, Jumat 27 Desember 2024. Ada dua pertandingan menarik tersaji di hari ini.
BRI Liga 1 kembali dilanjutkan setelah libur hari Natal. memasuki pekan ke-17, sejumlah pertandingan dari kasta tertinggi sepak bola Indonesia tersaji.
Malam ini, ada dua pertandingan yang digulirkan bersamaan. Pertandingan pertama mempertemukan Borneo FC vs Persik Kediri sementara pertandingan kedua mempertemukan PSS Sleman vs Madura United.
Bagaimana hasil pertandingan tersebut? Simak jalannya pertandingan di bawah ini.
Persik Pesta Gol di Kandang Borneo FC

Pertandingan pertama mempertemukan Borneo FC dan Persik Kediri. Laga ini digelar di Stadion Batakan.
Di laga ini, Borneo FC mendapatkan kesulitan. Sejak menit ke-19, mereka harus bermain dengan 10 pemain setelah Kei Hirose mendapatkan kartu merah.
Unggul jumlah pemain tidak disia-siakan Persik Kediri. Di menit ke-36, Macan Putih membuka keunggulan mereka setelah Ronaldo melakukan gol bunuh diri, sehingga skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Persik kembali tancap gas. Dalam jangka waktu 10 menit setelah kickoff, mereka berhasil mencetak dua gol melalui aksi Rifqi Ray Farandi dan Yusuf Meilana.
Empat menit sebelum waktu normal berakhir, Persik memperbesar keunggulan mereka melalui gol Riyatno Abiyoso. Skor 4-0 menutup jalannya pertandingan ini.
PSS Sleman Babat Habis Madura United

Sementara pertandingan kedua mempertemukan PSS Sleman dan Madura United. Pertandingan ini digelar di Stadion Manahan, Solo.
Berstatus sebagai tuan rumah, PSS langsung tancap gas sejak awal laga. Laga baru berjalan 11 menit, Cleberson Martins berhasil membuka keunggulan atas Madura United.
Sementara di menit ke-35, giliran Dominikus Dion Oktawian Wibowo yang menggandakan keunggulan Super Elja di laga ini. Skor 2-0 menutup jalannya babak pertama.
Unggul 2-0 di babak kedua tidak membuat PSS berpuas diri. Mereka terus menggenjot serangan mereka ke gawang Madura United.
Usaha mereka berbuah manis karena Danilo Alves mencetak gol ketiga PSS di menit ke-59. Sementara enam menit berselang Gustavo Tocantins sukses mencetak gol keempat PSS. Skor 4-0 ini bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Klasemen BRI Liga 1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Piala AFF 2024: Dramatis! Filipina Libas Thailand di Leg Pertama Semifinal
Tim Nasional 27 Desember 2024, 22:15
-
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Persik Kediri dan PSS Kompak Pesta Pora
Bola Indonesia 27 Desember 2024, 21:03
-
Hasil BRI Liga 1 2024/2025, Semen Padang vs Arema FC: Skor 1-2
Bola Indonesia 27 Desember 2024, 17:29
-
Hasil Liverpool vs Leicester City: Skor 3-1
Liga Inggris 27 Desember 2024, 04:59
-
Hasil Wolverhampton vs Manchester United: Skor 2-0
Liga Inggris 27 Desember 2024, 02:28
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR