Dalam tur away kali ini, para penggawa dan ofisial Laskar Mahesa Jenar -julukan PSIS- telah berangkat menggunakan kereta api, Jumat (10/05). Sementara, jajaran manajemen bakal menyusul rombongan tersebut, Sabtu (11/5) dengan menggunakan jalur darat.
"Tour panjang ini tentu membutuhkan waktu dan biaya yang tidak sedikit. Sementara, tidak ada sama sekali bantuan dari PT. LPIS. Karena itu, klub harus pintar-pintar mengatur keuangannya," ujar Teguh Eko, Manajer Logistik PSIS.
PSIS Semarang bakal menjalani rangkaian tur berat di lanjutan kompetisi Divisi Utama yang digelar PT. Liga Prima Indonesia Sportindo. Laskar Mahesa Jenar akan melakoni empat laga away dalam waktu yang relatif berdekatan.
"Tanggal 12 Mei, kita main tandang ke Persipasi Bekasi. Tiga hari kemudian, kita tandang ke Persika Karawang. 19 Mei kita main di kandang Lampung FC. Sementara, 22 Mei, kita tandang ke Persitara Jakarta Utara," papar Media Officer PSIS Semarang, Muhammad Anggoro, pada Bola.net.
Para penggawa PSIS sendiri telah berangkat untuk melakoni tur panjang ini, Jumat (10/05) malam. Dalam lawatan kali ini, mereka memutuskan untuk membawa seluruh penggawa PSIS, yang berjumlah 21 orang. (den/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hemat Pengeluaran Tur Away, PSIS Semarang Pilih Cara Unik
Bola Indonesia 11 Mei 2013, 13:27
-
Laskar Mahesa Jenar Tak Gentar Hadapi Tur Away
Bola Indonesia 11 Mei 2013, 12:39
-
Lanjutan DU LPIS, PSIS Semarang Lakoni Tur Panjang
Bola Indonesia 11 Mei 2013, 12:24
-
Menang, PSIS Masih Terkendala Masalah Stamina
Bola Indonesia 6 Mei 2013, 13:16
-
Jamu PSBL Langsa, PSIS Kemungkinan Tanpa 2 Pemain Kunci
Bola Indonesia 4 Mei 2013, 14:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR