Indra yang dipercaya menangani Bali United sejak tahun 2015 lalu, memaparkan rencananya bersama Fadhil Sausu cs. Pelatih 52 tahun ini rupanya punya ambisi besar bersama Bali United.
"Proses kita sesuai dengan apa yang direncanakan, dan kami yakin apa yang kami lakukan sesuai rencana," ujar Indra Sjafri saat dihubungi Bola.net, Selasa (8/12).
"Tahun pertama kami ingin membangun fondasi tim tanpa pemain asing dan 75 persen adalah pemain muda. Tahun kedua pematangan tim dengan turnamen dan ujicoba, itu juga kalau kompetisi belum ada. Minimal 35 pertandingan di tahun 2016," paparnya.
Rencana Indra memang hingga saat ini berjalan cukup lancar, meskipun pasukannya belum sekalipun meraih prestasi. Ia baru membidik sukses di tahun ketiga kebersamaannya bersama Bali United.
"Di tahun ketiga tepatnya 2017 adalah tahun prestasi. Dan selanjutnya menjadi tim mapan secara manajemen, financial dan tangguh secara teknis. Sehingga Bali United menjadi tim papan atas dan menembus prestasi antar klub Asia," tuturnya.
"Selanjutnya Bali United juga akan menjadi tulang punggung tim nasional (Timnas) Indonesia dan juga akan punya tim B, C dan Academy Sepakbola," tutupnya. [initial]
(fit/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Indra Sjafri Bicara Tentang Masa Depan Bali United
Bola Indonesia 8 Desember 2015, 18:28
-
Indra Sjafri Luncurkan Situs Web Keduanya
Bola Indonesia 19 November 2015, 14:11
-
Indra Sjafri Pertanyakan Kesahihan Data Iwan Setiawan
Bola Indonesia 17 November 2015, 19:09
-
PSM Dinilai Tim Amatiran, Liestiadi: No Comment
Bola Indonesia 17 November 2015, 17:35
-
Bali United Disebut Tim Amatir, Indra Sjafri Tak Ambil Pusing
Bola Indonesia 17 November 2015, 17:31
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR