
Bola.net - Carlos Oliveira mengaku belum bisa menilai penampilan anak asuhnya dalam sekali melihat internal game mereka dan satu sesi latihan. Namun, pelatih anyar Arema FC ini memiliki sejumlah evaluasi terhadap permainan Hendro Siswanto dan kawan-kawan.
Pada sesi internal game yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Kamis (17/09), Carlos memang tak berada di tepi lapangan dan memberi langsung instruksi anak asuhnya yang sedang menggelar internal game. Ia memilih duduk di tribun, mengamati permainan anak asuhnya.
Dalam sesi ini, pelatih asal Brasil tersebut juga mencatat sejumlah hal yang ada dalam permainan penggawa Arema FC. Waktu itu, ia ditemani Asisten Pelatih Arema FC, Charis Yulianto.
Setelah melakukan sejumlah analisis, Carlos pun memberi saran pada anak asuhnya. Melalui Charis, ia menyarankan sejumlah hal yang bisa membuat permainan mereka kian apik.
"Harus bermain simpel. Nggak usah mempersulit diri sendiri. Simpel saja," ucap Charis ketika menyampaikan saran Carlos pada anak asuhnya.
"Kedua, jangan cepat kehilangan bola. Ketiga, kalau sudah masuk kotak 16, harus tembakkan bola ke gawang. Nggak usah kombinasi lagi," ia menambahkan.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Bermain Simpel ala Carlos
Dalam kesempatan terpisah, Carlos pun menjelaskan makna bermain simpel yang ada dalam pikirannya. Menurut pelatih 59 tahun tersebut, bermain sederhana adalah tidak melakukan lebih dari yang diperlukan.
"Bermain simpel berarti tak terlalu banyak menyentuh bola ketika tidak diperlukan," tutur Carlos.
"Bermain simpel berarti tidak mencoba untuk sekadar terlihat keren," sambungnya.
Menurut Carlos, ia ingin melihat bola bergulir lebih cepat di antara anak asuhnya. Caranya, setelah mengontrol, mereka langsung mengoper bola ke rekan yang lain.
"Ini cara bola bisa mengalir sepanjang pertandingan dan kita bisa menciptakan sejumlah peluang," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Anyar Arema FC Akui Cinta Filosofi Jogo Bonito
Bola Indonesia 18 September 2020, 19:58 -
Ini Tiga Hal yang Diminta Carlos Oliveira dari Penggawa Arema FC
Bola Indonesia 18 September 2020, 19:55 -
Carlos Oliveira Bakal Bawa Filosofi Sepak Bola Menyerang ke Arema FC
Bola Indonesia 17 September 2020, 20:31 -
Carlos Oliveira Perlu Waktu Lagi untuk Pahami Kekuatan Arema FC
Bola Indonesia 17 September 2020, 20:26 -
Alasan Keamanan, Arema FC Batal Jajal Martapura FC
Bola Indonesia 17 September 2020, 13:41
LATEST UPDATE
-
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR