Bola.net - - Milan Petrovic membeber analisa terkait kegagalan anak asuhnya memenangi laga kontra Borneo FC, awal pekan lalu. Asisten Pelatih Arema FC ini mengaku, kendati mampu bermain bagus, para pemainnya masih kerap membuang peluang.
"Ada sebuah situasi pada babak kedua ketika kami memiliki peluang mencetak gol tambahan. Jika peluang tersebut benar-benar menjadi gol, kami bisa mengunci kemenangan," ujar Petrovic.
"Namun, sepakbola merupakan olahraga yang berat. Kadang kita menang, kadang kalah. Saat itu, kami gagal mencetak gol. Karenanya, kami kalah," sambungnya.
Menurut Petrovic, para penggawa Arema telah mengambil pelajaran berharga dari pertandingan tersebut. Pelajaran ini mereka terapkan untuk menghadapi Persib Bandung, akhir pekan mendatang.
"Kami akan bermain lebih baik lagi dan mencetak gollebih banyak lagi," tuturnya.
Sebelumnya, setelah sempat unggul terlebih dulu, Arema FC harus rela kemenangan mereka melayang kala bertandang ke markas Borneo FC. Pada laga yang dihelat di Stadion Segiri Samarinda, Senin lalu, Arema harus mengakhiri laga dengan kekalahan 1-2.
Kekalahan ini kian menambah buruk catatan Arema pada tiga laga pertama mereka di Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Mereka hanya mampu berada di urutan 17 dari 18 tim di klasemen, dengan raihan satu poin, buah bermain imbang kontra Mitra Kukar.
Sementara itu, kendati menyebut bakal membenahi lini depannya, Petrovic memastikan ada pekerjaan lain yang bakal ia selesaikan. Pekerjaan rumah tersebut adalah juga membenahi pertahanan Arema.
"Pertahanan dan kemampuan mencetak gol. Inilah yang kan kami benahi jelang lawan Persib Bandung," pelatih asal Serbia ini menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inilah Penyebab Arema Gagal Kalahkan Borneo FC
Bola Indonesia 12 April 2018, 04:14
-
Hanif Sjahbandi Tak Gentar Hadapi Persib Bandung
Bola Indonesia 12 April 2018, 03:19
-
Petrovic: Arema FC Hanya Perlu Satu Kemenangan untuk Bangkit
Bola Indonesia 12 April 2018, 02:51
-
Hanif Sjahbandi Nilai Performa Arema Mulai Meningkat
Bola Indonesia 12 April 2018, 01:48
-
Gelar TC, Arema FC Siapkan Kejutan Bagi Persib
Bola Indonesia 12 April 2018, 00:55
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR