Bola.net - - Home United akhirnya bisa bernapas lega setelah mengalahkan Persija Jakarta dengan agregat 6-3 di babak semifinal Piala AFC zona ASEAN. Meski kemenangan tersebut terlihat besar, sebenarnya tim asal Singapura tersebut tak mudah untuk menghalau kekuatan Persija.
Pada pertemuan pertama di Singapura, Home United unggul 3-2 (8/5/2018) dan di leg kedua, Shahril Ishak dkk. membuat Persija tertunduk di depan puluhan ribu pendukung sendiri di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, berkat kemenangan 3-1 (15/5/2018).
Selang beberapa hari setelah menghentikan langkah Persija, pelatih Home United, Aidil Sharin, meminta skuatnya untuk tak terbang terlalu tinggi. Ia mengingatkan skuatnya untuk kembali fokus pada pertandingan selanjutnya, baik di liga domestik atau final zona ASEAN Piala AFC.
Meski begitu, Aidil mengakui laga kontra Persija terutama saat laga tandang, sangat berat buat tim asuhannya. Satu di antaranya adalah keberadaan The Jakmania, kelompok suporter setia tim Macan Kemayoran.
Aidil menyebut atmosfer di SUGBK cukup mengintimidasi pasukannya. "Cukup menakutkan pada awalnya. Namun, setelah kami mampu menguasai diri, kami membuktikan sekalipun kami berisi pemain muda, kami bisa mengatasi dengan baik dan menahan mereka," ujarnya seperti dikutip dari The New Paper, Kamis (17/5/2018).
Klub berjulukan The Protector itu pantas gentar karena mereka bermain di hadapan 62.198 penonton di SUGBK. Jumlah itu jadi rekor dalam pertandingan di Piala AFC, memecahkan catatan sebelumnya.
Jika dibandingkan dengan rataan penonton di liga domestik Singapura, yang kurang dari 5.000 untuk setiap pertandingan, tentu kondisi itu sangat jomplang.
Namun, Home United mampu membuktikan jika penonton lawan tak serta merta memengaruhi penampilan mereka.
"Tentu saja saya senang dengan penampilan kami, namun itu sudah selesai. Itu hanya satu pertandingan dan kami tak bisa terus berpikir mundur," kata Aidil sembari mengajak pasukannya menatap laga selanjutnya.
Sementara itu kekalahan Persija Jakarta dari Home United tengah pekan ini merupakan yang ketiga kalinya secara beruntun. Sebelumnya, tim besutan Stefano Cugurra Teco tersebut juga kalah saat menghadapi Madura United.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kata Ismed Soal Tiga Kekalahan Beruntun Persija
Bola Indonesia 18 Mei 2018, 17:37
-
Terusir dari SUGBK, Kemana Persija Jakarta Akan Berlabuh?
Bola Indonesia 18 Mei 2018, 15:11
-
Jadwal Latihan Persija Berubah selama Bulan Ramadan
Bola Indonesia 18 Mei 2018, 14:05
-
Intimidasi The Jakmania Sempat Buat Home United Ciut Nyali
Bola Indonesia 18 Mei 2018, 13:41
-
Hadapi Persela, Persija Wajib Maksimalkan Proses Pemulihan Pemain
Bola Indonesia 18 Mei 2018, 11:06
LATEST UPDATE
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR