Hendri Susilo pelatih Persisam Putra mengatakan J-Lo mendapatkan hukuman akumulasi kartu kuning, sehingga pada pertandingan melawan Bontang tidak bisa diturunkan. "Kartu kuning kedua didapatkan J-Lo pada pertandingan melawan Pelita Jaya kemarin, ya untungnya pada pertandingan itu kami bisa mendapatkan poin maksimal dan J-Lo merupakan pahlawan tim dengan gol tunggalnya," jelas Hendri Susilo.
Absennya J-Lo, tentu membuat Hendri harus memeras otak, karena stok pemain depan di tim berjuluk Pesut Mahakam itu cukup minim.
Praktis kata Hendri hanya ada dua pemain depan yakni Choi Dong Soo, dan Agung Suprayogi, sementara Pavel Solomin masih diragukan bisa tampil meskipun kondisi pemain Uzbekistan itu sudah berangsur pulih dari cidera lututnya.
"Pavel memang sudah bisa berlari-lari kecil, namun untuk dipaksakan tampil masih belum bisa, biarkan dia sembuh dulu secara total baru bisa diturunkan," terang Hendri.
Pilihan pemain depan tambahan dikatakan Hendri memang ada yakni Aldair Makatindu pemain Persisam U-21, yang sempat dijadikan starter pada pertandingan melawan Pelita Jaya. Namun menurut Hendri, Aldair masih membutuhkan pengasahan jam terbang yang lebih banyak untuk bisa dijadikan sebagai pemain pilihan di tim Persisam.
"Teknik dan skill dia ada, hanya saja dia masih keliatan canggung, dan memang perlu tambahan jam terbang agar bisa bersiang dengan pemain ISL," tegasnya. (ant/fjr)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Gabriel Magalhaes Diragukan Tampil, Arsenal Pincang Lawan West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 10:30 -
Meski Baru Kalah Beruntun, Enzo Maresca Tak Anggap Liverpool Lawan Mudah
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR